Ibunda Gaga Muhammad Benarkan Anaknya Gesek ATM Laura Anna Untuk Bayar Rumah Sakit

Minggu, 09 Januari 2022 – 17:10 WIB
Mendiang Laura Anna bersama mantan kekasihnya, Gaga Muhammad. Foto: Instagram/gagamuhammad. Foto: Instagram/gagamuhammad

jpnn.com, JAKARTA - Janariyah, ibunda Gaga Muhammad belakangan menjadi sorotan warganet.

Pasalnya, dalam sidang Gaga beberapa waktu lalu, dia membantah telah memakai kartu ATM milik mantan kekasihnya Laura Anna, untuk membayar rumah sakit.

BACA JUGA: Gaga Muhammad Dituding Gesek ATM Laura Anna, Awkarin: Gak Heran, Memang Habit

"Tidak pernah aku memakai ATM Laura, memakai uangnya Laura, nggak pernah sama sekali aku," kata Janariyah lewat YouTube Crazy Nikmir Real, Sabtu (8/1).

Namun, Janariyah membenarkan Gaga mengetahui pin kartu ATM Laura dan uang yang dipakai untuk membayar rumah sakit atas persetujuan wanita 21 tahun tersebut.

BACA JUGA: Greta Iren Bongkar Isi Chat Laura Anna dengan Ibunda Gaga Muhammad, Sedih

Menurut Janariyah, dia dan suami datang ke RS Meilia, Depok, sekitar pukul 06.30 WIB saat kejadian.

Menurut dia, Laura bangun setelah mendengar suaranya yang meminta pulang.

BACA JUGA: Ini 4 Sudut Rumah yang Seru Dijadikan Tempat Bercinta, Anda Harus Coba!

Ibu Gaga menyebut dokter jaga di rumah sakit memperbolehkannya pulang.

"Bapaknya Gaga waktu bayar Rp 5 juta, terus kami pulang," sebutnya.

Saat hendak dibawa ke mobil di lobi rumah sakit, Laura mendadak kesakitan. Janariyah mengaku tak mau mengambil risiko dan meminta Laura kembali dirawat di rumah sakit.

Saat itu dia harus memberikan deposito kamar rawat inap VIP seharga Rp 8 juta.

Namun, Janariyah mengaku tak membawa dompet dan uang saat datang ke rumah sakit. Sementara biaya UGD Rp 5 juta dibayar oleh suaminya dengan kartu ATM pribadinya.

"Akhirnya Gaga bilang sama Laura, 'Bee, pakai ATM-mu dulu ya? 'Iya', (Laura) ngangguk. Jadi Gaga pergi bayar ke kasir," jelas Janariyah.

Lalu mengapa ayah Gaga tak memakai ATM pribadinya lagi untuk membayar deposito tersebut?

"Enggak ada, (uangnya) kan nggak cukup. Sudah enggak cukup," aku Janariyah.(chi/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler