IIMS 2018: Mitsubishi Triton Athlete Sasar Petualang Gaul

Jumat, 20 April 2018 – 07:30 WIB
Peluncuran Mitsubishi Triton Athlete di IIMS 2018. (Foto: ridho/jpnn)

jpnn.com, JAKARTA - Kuat di segmen fleet, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mulai memperlebar sasaran pikap kabin gandanya ke konsumen pehobi atau reguler melalui model terbaru, Mitsubishi Triton Athlete.

Memanfaatkan Indonesia International Motor Show 2018 (IIMS 2018), Mitsubishi Triton Athlete baru diluncurkan dengan banyak ubahan yang membuatnya lebih nyaman dan mewah.

BACA JUGA: IIMS 2018: Harga Honda PCX Hybrid Pertama di Indonesia

"Model Triton baru ini memang kita harapkan bisa menyasar para konsumen yang menginginkan Triton dengan level yang lebih tinggi, pehobi, atau direktur-direktur yang ingin triton-nya berbeda dari Triton yang dipakai perusahaannya untuk operasional," jelas Director of Sales & Marketing Division MMKSI Irwan Kuncoro, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (20/4).

Tidak saja tangguh di medan berat, Mitsubishi Triton Athlete kini tampil lebih segar dan stylish saat digeber di dalam kota. Grille hitam sporti, garnish di bumper depan dan stripping di airdam kombinasi warna oranye-hitam menandai aksen barunya.

BACA JUGA: Harga Wuling Cortez 1.5L Menggangu Psikologis MPV Jepang

Tidak ketinggalan sentuhan stylish gate spoiler, sporty black side step, sporty rear bumper, sporty black door handle, black electric folding door mirror dan lampu utama HID dengan DRL serta pelek hitam agresif 17 inci.

Masuk ke kokpit pikap kabin ganda andalan Mitsubishi ini, keselarasan kesan sporti dan kemewahan layaknya mobil penumpang akan membawa kesan yang jauh dari sebuah pikap seadanya.

BACA JUGA: Rp 5 Juta Jadi Mahar Kebaruan Suzuki Ertiga 2018

Jok tebal dengan lapisan kulit halus semi bucket serta dikombinasikan pilihan warna hitam-oranye memberikan kenyamanan lebih. Termasuk kelengkapan sistem entertainment menambah suasana seperti berada di mobil mewah.

Fitur yang disematkan pun tak kalah canggih, Triton Athlete sudah membawa keyless operating system, push start button dan pengaturan jok yang sudah elektrik.

Mengusung mesin diesel berkubikasi 2.400 cc MIVEC bertenaga 181 hp dan torsi 430 NM yang disalurkan dari dua pilihan transmisi, manual 6-percepatan dan otomatis 5-percepatan.

Satu pilihan warna andalan white pearl, Mitsubishi Triton Athlete ditawarkan seharga Rp 431 juta (MT) dan Rp 445 (AT). (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SPG Cantik di IIMS 2018, Sebegini Bayarannya


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler