Ikut Pilkada, Limbad Tak Bisa Lepas Gigi Taring

Kamis, 07 Maret 2013 – 09:01 WIB
SLAWI - Pesulap Master Limbad mengaku bakal merubah style ketika dirinya lolos dalam penjaringan Pemilukada 2013 nanti. Termasuk memotong rambut gimbalnya, sekaligus merapikan jenggot serta kumisnya.

Namun demikian, pesulap yang diusung oleh partai koalisi antara Partai Golkar, Partai Hanura dan PKNU itu, tidak bisa melepaskan gigi taringnya. Sebab gigi taring seharga Rp 82 juta itu sudah melekat pada gusi atau gigi aslinya. 

"Kalau rambut pasti akan saya potong. Tapi kalau taring, sepertinya tidak bisa. Sebab sudah menyatu dengan daging saya. Di gusi saya sudah ada pennya," kata Limbad, Rabu (6/3).

Putra daerah yang berasal dari RT 01 RW 02 Desa Mejasem Timur, Kecamatan Kramat ini menyatakan hal itu saat dirinya melakukan konfrensi pers di kantor DPC Partai Hanura, Kabupaten Tegal.

Konferensi pers itu mengupas tentang pencalonan dirinya sebagai Wakil Bupati Tegal yang rencananya akan dipasangkan dengan Herry Soelistyawan.

Menurut pria kelahiran Tegal 7 Juli 1972 itu, kenapa dirinya terjun ke dunia politik, karena ingin merubah tatanan birokrasi Kabupaten Tegal. Selain itu, ia juga akan meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar yang didominasi dengan petani dan industri. 

"Terutama di Kecamatan Talang. Sebab disana banyak sekali home industri yang membutuhkan bantuan atau pendampingan dari pemerintah," ujarnya.

Selain menjadi pesulap, Dewan Penasehat Partai Hanura Kabupaten Tegal periode 2006-2010 ini mengaku juga pernah berkecimpung di dunia pemerintahan. Meskipun hanya sebagai pegawai honorer di Dinas Pendidikan, tapi pria bermata tajam ini sedikitnya tahu tentang roda pemerintahan. 

"Saya menjadi pegawai honorer sudah cukup lama. Waktu itu sebelum saya begini (menjadi artis). Dengan begitu, saya tahu betul tentang birokrasi dalam pemerintahan," kata Limbad yang mengaku akan berangkat umroh pada 16 April mendatang. (yer)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BCL Fokus Nyanyi lagi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler