Imbas Proyek MRT, Transjakarta Tutup Sementara 3 Halte Ini

Kamis, 23 Februari 2023 – 21:17 WIB
Transjakarta. Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menutup sementara 3 halte, yakni Mangga Besar, Sawah Besar, dan Harmoni.

Hal ini lantaran adanya proses pembangunan konstruksi, salah satunya dengan pembangunan proyek konstruksi MRT Jakarta Fase 2A CP202 .

BACA JUGA: Transjakarta Tambah Puluhan Bus untuk Layani Pelanggan saat Malam Nataru

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Transjakarta Apriastini Bakti Bugiansri mengatakan penutupan ketiga halte Transjakarta itu berimplikasi pada layanan koridor 1 (Blok M-Kota), koridor 2 (Pulogadung-Harmoni), koridor 3 (Kalideres-Pasar Baru), Koridor 8 (Lebak Bulus-Harmoni).

“Serta sejumlah rute Transjakarta, antara lain Pantai Maju-Balai Kota (1A), Pulogadung-Rawa Buaya (2A). PGC-Harmoni (5C), Kampung Rambutan-Harmoni via Cempaka Putih (7E),” ucap Apri dalam keterangannya, Kamis (23/2).

BACA JUGA: Transjakarta Bentuk Safety Agent, Awasi Kelaikan Armada hingga Pelanggaran

Menurut dia, Halte Transjakarta Mangga Besar ditutup pada 25 Februari, halte Sawah Besar ditutup pada 28 Februari, dan halte Harmoni ditutup pada 3 Maret 2023,

Meski ditutup sementara, pihaknya akan melakukan penyesuaian layanan dengan membangun halte yang bersifat sementara (temporary).

BACA JUGA: Adrian Khalif dan Juicy Luicy Rilis Lagu di Halte TransJakarta

“Khusus untuk halte Harmoni, Transjakarta akan mengalihkan pelanggan yang selama ini

transit ke halte pengganti. Serta disediakan rute-rute langsung ke Halte Juanda, Halte Monas, Halte kota, Halte M.H. Thamrin, dan Halte Bundaran HI,” kata dia.

Berikut halte Transjakarta sementara yang siap dioperasikan:

1. Halte sementara Mangga Besar pada sisi Jalan Hayam Wuruk di depan PT Sango Ceramics Indonesia dan Rumah Makan Garuda Hayam Wuruk (arah Blok Halte sementara Manga Besar di sisi Jalan Gajah Mada yang berada di depan BCA KCU Gajah Mada (arah Kota).

Sebagai pengganti Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) Mangga Besar eksisting, pejalan kaki dapat mengakses halte sementara Transjakarta Mangga Besar sisi Hayam Wuruk dan Gajah Mada menggunakan pelican crossing, serta jembatan khusus pejalan kaki.

2. Halte sementara Sawah Besar di sisi Hayam Wuruk di depan Jalan Kebon Jeruk VIl (arah Blok M).

Halte sementara Sawah Besar yang berada di sisi Jalan Gajah Mada tepat di depan Jalan Keselamatan (arah Kota).

Pejalan kaki dapat mengakses kedua halte sementara Transjakarta Sawah Besar mengqunakkan pelican crossing serta jembatan kecil khusus pejalan kaki yang berada di depan Bank BNP Gajah Mada dan SPBU Pertamina Hayam Wuruk.

3. Halte sementara Harmoni Hayam Wuruk (arah Blok M) yang berada di depan Dunkin' Donuts dan Jalan Batu Ceper. Halte sementara Harmoni pada sisi Jalan Gajah Mada di depan Gedung Pelni (arah Kota).

Pejalan kaki dapat mengakses kedua halte sementara Transjakarta Harmoni menggunakan pelican crossing yang berada baik di Jalan Hayam Wuruk maupun Jalan Gajah Mada. (mcr4/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler