Imbau Kaum Hawa Tak Hanya Berjuang untuk Keluarga

Minggu, 24 April 2016 – 22:33 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Pentingnya peran perempuan dalam membangun negeri, tentu merupakan hal yang senantiasa harus tertanam dalam diri setiap perempuan Indonesia.

Anggota Komisi VI DPR RI, Siti Mukaromah‎, mengimbau agar para perempuan Indonesia tak hanya berjuang bagi keluarganya. Ia mengungkapkan, perempuan memiliki peran yang penting dalam menjaga dan mempertahankan keutuhan bangsa dan negara.

BACA JUGA: Peserta ToT Empat Pilar Harapkan MPR Peduli Persoalan Desa

"Perempuan sebagai pendidik pertama dan utama dalam keluarga menjadi harapan dalam menciptakan generasi yang diharapkan bagi bangsa, negara dan agama," ujarnya di Jakarta, Minggu (24/4).

Siti sekaligus mengajak kaum perempuan untuk mengingat kembali perjuangan tiga perempuan NU yang telah berjuang dengan gigih. Tiga Serangkai ini, kata dia, Nyai Chuzaimah Mansur dari Gresik, Nyai Murthosiyah Chamid dari Surabaya dan  Nyai Aminah Mansur dari Sidoarjo.

BACA JUGA: MPR Sosialisasikan 4 Pilar pada Ratusan Dosen di Semarang

"Kita harus meneruskan perjuangan mereka. Tantangan dan respon yang kita berikan pasti akan berbeda. Karena, saat ini tantangannya semakin kompleks dan semakin beragam, seiring dengan perubahan zaman," ujar politikus PKB ini.

Ia melihat, keberagaman budaya yang ada di Indonesia semestinya jadi sebuah kekuatan untuk mempertahankan bangsa dan negara. Bukan sebagai sumber konflik.

BACA JUGA: Congrats! Wonderful Indonesia The Best Participant di Montenegro

Adapun keyakinan beragama yang lebur dengan nilai budaya Indonesia adalah potensi kekuatan bangsa dalam mempertahankan kehidupan berbangsa dan bernegara. Selain itu, pengembangan konsep Islam Nusantara sebagai spirit keberagaman tentunya perlu dilakukan melalui kegiatan forum dalam bentuk pengajian secara rutin atau majelis taklim.

"Islam Nusantara inilah yang dapat menjadi solusi meneguhkan NKRI. Islam yang santun dan rahmatan lil alamin yang menghormati dan berdamai dengan perbedaan-perbedaan dan keberagaman," tandasnya. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Suporter Sepak Bola Diajak Bergabung ke GP Ansor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler