Impor Film Hollywood Dibuka Lagi

Kamis, 30 Juni 2011 – 18:46 WIB

JAKARTA— Sejak importir film menghentikan kegiatan mereka, bioskop-bioskop di tanah air mulai sepi dari film-film asingMenteri Pariwisata Jero Wacik memastikan, hal tersebut akan segera berakhir lantaran kran impor film Hollywood bakal dibuka lagi. 

‘’Tadi sudah bicara dan sudah difinalkan dengan Menteri Keuangan

BACA JUGA: Swasembada Gula Terbentur Masalah Lahan

Kita tetap positif karena rakyat masih menginginkan film,’’ kata Menteri Pariwisata Jero Wacik pada wartawan di Istana Negara, Kamis (30/6).

Dari berbagai pertemuan rutin dengan importir film, termasuk penyelesaian beberapa kewajiban pajak, diharapkan persoalan film impor segera dapat diselesaikan.

‘’Intinya mengarah bahwa film impor Hollywood segera masuk
Cuma sekarang yang ada ini kita rapikan dulu biar lancar

BACA JUGA: BKPM Dorong Maksimalisasi Anggaran Infrastruktur

Nanti minggu depan akan saya undang untuk konperensi pers tentang ini,’’ kata Jero.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengatakan bahwa Kemenkeu telah menyusun aturan baru dalam penetapan pajak impor film
Diharapkan dengan aturan baru ini industri film tanah air akan lebih hidup dan film impor yang masuk ke Indonesia akan semakin berkualitas.

‘’Tentu mereka akan hitung dulu, ini laku atau tidak

BACA JUGA: Bakal Lebih Banyak Putra Daerah Terserap di Inalum

Kalau tidak laku tentu mereka tak akan impor, karena dia bisa rugiJadi tidak seperti dulu lagi yang terlalu murah sehingga pasar sangat tidak fair kepada industri film dalam negeri,’’ jelas Agus.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Harga Sawit Turun, Karet Stabil


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler