Piala Asia U-16 2018

India Payah Lawan Tim Asia Tenggara, Indonesia Harus 3 Angka

Kamis, 27 September 2018 – 01:17 WIB
Timnas U-16 Indonesia saat melawan Vietnam pada Piala Asia U-16 2018. Foto: AFC

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Tim nasional U-16 Indonesia memiliki peluang besar mengalahkan India pada laga terakhir Grup C Piala Asia U-16 2018 di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Kamis (27/9).

Pasalnya, India memiliki rekor tidak terlalu bagus saat melawan negara Asia Tenggara sepanjang 2018.

BACA JUGA: Timnas U-16 Indonesia vs India: Terus Teror, Jangan Kendur

India pernah dipermalukan Thailand dengan skor 1-3 dalam laga persabahatan pada 5 Juli 2018.

Setelah itu, India dipaksa mengaku kehebatan Thailand juga dalam uji coba pada 20 Juli 2018.

BACA JUGA: Dari Sidoarjo ke Kuala Lumpur, Sedih tak Jumpa Bagas - Bagus

Secara total, India hanya bisa meraih dua kemenangan dalam lima laga terakhir melawan wakil Asia Tenggara.

Kemenangan pertama diraih saat India menumbangkan Malaysia dengan skor 2-1 dalam laga uji coba pada 26 Juli 2018.

BACA JUGA: Timnas U-16 Indonesia vs India: Siapa Lawan Berikutnya?

India memetik kemenangan kedua melawan negara Asia Tenggara saat mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0 pada laga perdana Grup C Piala Asia U-16 2018. (nia)

5 laga terakhir India melawan negara Asia Tenggara:

5 Juli: Thailand vs India (Friendly) 3-1

20 Juli: Thailand vs India (Friendly) 2-1

23 Juli: Malaysia vs India (Friendly) 3-0

26 Juli: India vs Malaysia (Friendly) 2-1

21 September: Vietnam vs India (AFC U-16) 0-1

BACA ARTIKEL LAINNYA... UM Arena Terlalu Kecil, Timnas U-16 vs India di Bukit Jalil


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler