Indonesia - Belanda Pererat Hubungan di Bidang Transportasi  

Rabu, 01 Mei 2019 – 17:29 WIB
Gedung Kementerian Perhubungan. Foto dok JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mewakili Pemerintah 

Indonesia menghadiri dan memberikan sambutan pada acara Kingdom Of The 

BACA JUGA: PascaKebakaran, Operasional Bandara Douw Aturure Nabire Gunakan Genset

Netherlands (King’s Day) atau peringatan hari ulang tahun Raja Belanda.

Dalam sambutannya Budi mengatakan kedua negara sepakat mempererat hubungan bilateral, khususnya di bidang transportasi.

BACA JUGA: Kemenhub Lakukan Evaluasi Berkala LRT Sumsel

"Indonesia dan Belanda sepakat untuk meningkatkan kerja sama yang efektif di bidang pelatihan kejuruan di bidang transportasi, pembuatan kapal, pengembangan pelabuhan dan bidang operasional lainnya," ujar Budi di Pusat Kebudayaan Belanda, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (30/4).

Budi menuturkan, Indonesia dan Belanda memiliki latar belakang dan sejarah yang unik, hal tersebutlah yang membuat kedua negara ini semakin erat dan dinamis.

BACA JUGA: Ini Rencana Kemenhub Setelah Pengelolaan Bandara Atung Bungsu Diserahkan

Bukan hanya di bidang transportasi, kerja sama Indonesia  dengan Belanda juga dilakukan di bidang perdagangan, investasi, infrasturktur, pertanian, maritim, pendidikan dan pariwisata.

Budi juga mengajak agar Indonesia - Belanda bisa mengeksplore setiap potensi yang dimiliki oleh kedua negara. Serta meningkatkan hubungan bilateral Indonesia-Belanda.

"Kami sama-sama terus mengeksplorasi setiap potensi yang ada, untuk membuat kemitraan," tandas Budi.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemda Bakal Serahkan Pengelolaan Bandara Atung Bungsu Pagar Alam kepada Kemenhub


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler