Indonesia Kirim 175 Atlet untuk POM ASEAN

Senin, 10 Desember 2012 – 00:49 WIB
JAKARTA - Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Musliar Kasim, melepas keberangkatan 175 orang atlet mahasiswa Indonesia yang akan mengikuti Pekan Olahraga Mahasiswa (POM) ASEAN ke-16 yang berlangsung 12-20 Desember di  Viantiane, Laos. Pelepasan kontingen Indonesia ini ditandai dengan penyerahan Bendera Merah Putih oleh Musliar kepada Ketua Kontingen, Illah Sailah di gedung Dikti, Minggu (9/12) malam.

POM ASEAN merupakan ajang bagi para mahasiswa se-Asia Tenggara dalam mengembangkan potensi, minat dan bakat di bidang olahraga. Diharakan dari ajang itu akan tertanam jiwa kompetitif, kebersamaan, kejujuran dan sportifitas sebagai pondasi pembentukan karakter mahasiswa.

Wamendikbud mengatakan, pada POM ASEAN tahun ini, kontingen Indonesia bertekad mempertahankan peringkat 2 yang diraih pada 2010 di Chiangmai. Saat iti, Indonesia menjadi juara kedua dengan 147 medali.

"Target kita juara umum 2 saja. Yang terpenting adalah, bagaimana adik-adik kita ini bisa membangun jejaring untuk mengembangkan diri dengan atlit dari negara ASEAN lainnya. Bagaimana mereka tidak rasanya bersaing, tapi membangun kolaborasi," kata Musliar.

Ada17 cabang olahraga yang dipertandingkan pada ajang itu. Namun kontingen Indonesia hanya akan mengikuti 14 cabang olah raga saja antara lain atletik, panahan, bulutangkis, bola basket, voli pantai, menyelam, karate, pencak silat dan beberapa cabor lain.

"Satu lagi perlu saya sampaikan, setelah dua kali jadi tuan rumah POM ASEAN, tahun 2014 nanti kita kembali diminta jadi tuan rumah ketiga kalinya. Insya Allah akan diselenggarakan di Sumatera Selatan," tambah Musliar.(Fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Calon Guru Dibekali Kurikulum Baru

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler