Indonesia Open 2023: Head to Head Ginting vs Li Shi Feng, Ada yang di Atas Angin

Sabtu, 17 Juni 2023 – 08:30 WIB
Anthony Sinisuka Ginting akan menghadapi wakil China, Li Shi Feng di semifinal Indonesia Open 2023. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Anthony Sinisuka Ginting sudah ditunggu Li Shi Feng (China) di semifinal Indonesia Open 2023.

Duel tersebut akan berlangsung hari ini, Sabtu (17/6/2023), di Istora Senayan, Jakarta.

BACA JUGA: Jadwal & Harga Tiket Semifinal Indonesia Open 2023 Sabtu 17 Juni

Total, Ginting dan Li Shi Feng sudah tiga kali bertemu di kompetisi internasional.

Hasilnya, Ginting di atas angin dengan torehan tiga kemenangan.

BACA JUGA: Indonesia Open 2023: Cukup 2 Gim, Ginting Depak Jojo

Ginting pertama kali menaklukkan Li Shi Feng di perempat final India Open 2023. Pebulu tangkis kelahiran Cimahi itu menang lewat pertarungan rubber game 21-11, 17-21, 21-18.

Selanjutnya, Ginting bertemu Li Shi Feng di perempat final Badminton Asia Championship 2023. Lagi-lagi bentrokan ini berlangsung ketat. Ginting menang rubber game 10-21, 23-21, 26-24.

BACA JUGA: Carolina Marin Menyeruduk Juara Bertahan Indonesia Open

Terakhir, kedua pemain saling sikut di perempat final Singapore Open 2023. Ginting kembali menang rubber game dengan skor 21-13, 16-21, 21-12.

Meski memiliki rekor mentereng ketika bertemu Li Shi Feng, Ginting tak mau gegabah.

Ginting belum berani menargetkan apakah dirinya bisa kembali menang melawan wakil China tersebut.

"Saya tak mau muluk-muluk untuk laga berikutnya. Sebab, sekarang harus mempersiapkan diri lagi mulai dari recovery otot, badan, dan pikiran untuk semifinal nanti," ucap Ginting dalam keterangan resmi.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler