Indonesia Punya Rekor Bagus Lawan Kamboja, Witan Sulaeman Ajak Rekan Setim Lakukan Ini

Kamis, 09 Desember 2021 – 17:05 WIB
Winger muda timnas Indonesia, Witan Sulaeman saat menjalani sesi latihan. Foto: PSSI

jpnn.com, SINGAPORE - Timnas Indonesia akan menemui ujian pertama di Piala AFF 2020 malam nanti, Kamis (09/12).

Pasukan Garuda bakal menantang Kamboja yang diarsiteki Keisuke Honda.

BACA JUGA: Kensuke Takahashi Resmi Tinggalkan Timnas Futsal Indonesia, Simak Alasannya

Dari segi head to head, Indonesia di atas kertas unggul jauh atas Kamboja.

Melansir 11v11, Indonesia dan Kamboja sudah bertemu sebanyak empat kali di ajang Piala AFF.

BACA JUGA: Bukan Merah Putih, Indonesia Akan Kibarkan Bendera Ini di Piala AFF 2020

Hasilnya, Tim Merah Putih menyapu bersih dengan kemenangan.

Walau Indonesia punya keunggulan dari rekor pertemuan, salah satu penggawa Garuda, Witan Sulaeman enggan menganggap remeh Kamboja.

BACA JUGA: Piala AFF 2020 Sita Perhatian Raja Bulu Tangkis Singapura, Tak Lupa Lakukan Ini

Dia pantang menilai The Angkor -julukan timnas Kamboja- sebagai tim lemah. Sebab, semua lawan di Piala AFF 2020 merupakan tim yang kuat.

"Menurut saya, semua lawan (di Piala AFF, red) sama kuat. Tidak boleh ada yang dianggap remeh. Lawan siapa pun, kami harus tampil 100 persen," tegas Witan dalam rilis PSSI.

Witan menargetkan Indonesia meraih kemenangan atas Kamboja agar langkah mereka menuju tangga juara semakin mudah.

"Target pribadi tentu ingin membantu tim meraih hasil terbaik. Insya Allah menjadi juara," ucapnya.

Pemain Lechia Gdansk itu menyebut Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong telah membekali anak asuhnya dengan sejumlah latihan formasi.

Juru taktik asal Korea Selatan itu juga meminta pasukan Garuda mengurangi kesalahan mendasar yang bisa merugikan tim.

"Materi latihan yang sering diberikan pelatih adalah passing bola. Coach Shin juga meminta kami tidak mudah kehilangan bola," tukas Witan.

Duel Indonesia vs Kamboja sendiri akan berlangsung di Stadion Bishan, Singapura. Laga tersebut akan disiarkan langsung oleh RCTI dan Vidio.com mulai pukul 19:30 WIB.(mcr15/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler