Indonesia Termasuk Negara dengan Waktu Berpuasa Terpendek

Senin, 06 Juni 2016 – 16:45 WIB
Buka puasa bersama. Foto: dok Radar Semarang

jpnn.com - Ibadah puasa ramadan adalah  ritual wajib bagi umat islam di seluruh dunia setiap tahunnya. Namun tahukah Anda jika lama waktu berpuasa di tiap negara berbeda-beda?

Dilansir dari laman Huffington Post, Indonesia termasuk negara dengan durasi puasa terpendek dunia pada puasa 1437 Hijriyah. Selain Indonesia, ada Chili, Australia, dan Brasil yang berturut-turut menjadi negara yang memiliki durasi puasa paling cepat. Australia dan Brasil memiliki durasi berpuasa sekitar 11 Jam dan 12 Jam.

Sementara Chili menjadi negara dengan durasi berpuasa tercepat di dunia dengan waktu 9 Jam 51 Menit. Kemudian diikuti  Indonesia dengan waktu 13 jam 1 menit.

Di beberapa negara Asia, Timur Tengah, dan beberapa negara di Afrika, waktu puasa bervariasi antara 13 jam hingga 15 jam. Periode puasa di Mesir misalnya akan menjalani puasa dengan durasi 15 jam. Sementara Negara-negara Arab seperti  Arab Saudi, Pakistan, dan Iran akan berpuasa dengan durasi sekitar 14 hingga 16 jam. (mg5/JPNN)

BACA JUGA: Wah Kuota Mudik Gratis Masih Banyak nih, Ayo Daftar

 

BACA JUGA: Byurrr...Sambut Ramadan, Ramai-ramai Nyemplung Kali Berlumpur

BACA JUGA: Persiapkan Angkutan Lebaran 2016, Kemenhub Lakukan Inspeksi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Serunya Grebek Apem di Kota Santri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler