Indonesia Waspadai Kekuatan Tunggal Taiwan di 8 Besar Sudirman Cup 2019

Kamis, 23 Mei 2019 – 23:53 WIB
Timnas Indonesia di Sudirman Cup 2019. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, NANNING - Taiwan akan menjadi lawan Indonesia pada perempat final Sudirman Cup 2019 di Guangxi Sports Center Gymnasium, Jumat (24/5) siang WIB.

Tim Taiwan memiliki keunggulan di nomor tunggal putri lewat pemain nomor satu dunia Tai Tzu Ying dan tunggal putra peraih medali perak Asian Games 2018 Chou Tien Chen. Mereka juga memiliki ganda putra cukup tangguh Lee Yang / Wang Chi-Lin.

BACA JUGA: Sudirman Cup 2019: Singkirkan Juara Bertahan, Thailand Jumpa Tiongkok di Semifinal

“Taiwan kuat di nomor tunggal dan ganda putra. Namun, peluang kami lebih besar,” kata manajer tim, Susy Susanti seperti dikutip dari Badminton Indonesia.

(Baca Juga: Indonesia Ketemu Taiwan di Perempat Final Sudirman 2019)

BACA JUGA: Indonesia Ketemu Taiwan di Perempat Final Sudirman 2019

Menurut Susy, pertandingan di perempat final menuntut fokus yang lebih besar ketimbang di penyisihan. Apalagi, setiap tim yang lolos ke 8 Besar punya waktu untuk mengevaluasi penampilan selama penyisihan grup.

(Baca Lagi: Sudirman Cup 2019: Singkirkan Juara Bertahan, Thailand Jumpa Tiongkok di Semifinal)

BACA JUGA: Kalah dari Denmark, Indonesia Lolos 8 Besar Sudirman Cup 2019 sebagai Juara Grup

“Yang penting kami harus siap, untuk babak selanjutnya kan sudah sistem gugur, harus lebih konsentrasi, fokus dan all out. Semoga semua lancar. Di penyisihan grup, Taiwan kalah dari Korea, ada kejutan, pasti mereka evaluasi,” ujar Susy. (bi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sudirman Cup 2019: Ahsan / Hendra Perpanjang Napas Indonesia


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler