Indra Sjafri Berharap Pemainnya Jaga Tren Positif

Sabtu, 03 Desember 2016 – 15:45 WIB
Pelatih Bali United Indra Sjafri saat memimpin latihan beberapa waktu lalu. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - BALI - Bali United akan menjamu Arema Cronus di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali, hari ini (3/12). 

Melawan tim kuat seperti Singo Edan, julukan Arema, pelatih Bali United Indra Sjafri berharap pemainnya bisa menjaga tren positif yang diperoleh dari dua laga sebelumnya. 

BACA JUGA: Jelang El Clasico, Ronaldo Punya Rekor Menakutkan

Seperti diketahui, Bali United menang 1-0 di kandang Persegres Gresik (27/11), serta menang 4-2 atas PS TNI (20/11). 

”Dengan hasil laga terakhir yang kami jalani, serta sesi latihan menunjukkan pemain tambah bagus. Kami optimistis bisa menang,” kata pelatih yang berjasa membawa Timnas U-19 menjuarai Piala AFF U-19 2013 lalu. 

BACA JUGA: Misi Rebut Posisi Puncak Klasemen

Indra menyatakan, Bali United yang sekarang berbeda dengan Bali United saat kalah 0-1 di Stadion Kanjuruhan 7 Agustus lalu. 

”Sebagai pelatih, memang harus realistis. Dulu kami kalah. Tapi, kalau untuk pertandingan nanti, lihat saja besok (hari ini),” ujar dia. (c2/muf/ray/jpnn)

BACA JUGA: Jelang Indonesia Vs Vietnam, Pakansari dan Sekitarnya Diguyur Hujan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kecewa Lantaran Wasit Kurang Jeli Memimpin Pertandingan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler