Indra Sjafri: Permainan Bola Brasil dan Indonesia Sama Saja

Rabu, 24 Mei 2017 – 16:27 WIB
Timnas U-19 saat akan menjalani uji coba kontra Persija Jakarta di Lapangan Sutasoma 77, Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Rabu (24/5). Foto: Amjad/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih timnas U-19 Indra Sjafri yakin pemainnya membawa optimisme saat tampil dalam ajang Toulon Tournament, di kota Toulon, Prancis, 29 Mei-10 Juni mendatang.

Meski tergabung di grup C yang berisikan negara kuat tradisi sepak bolanya seperti Brasil, Skotlandia, dan Republik Ceko, Indra yakin pemainnya tak gentar.

BACA JUGA: Indra Sjafri: Timnas U-19 Semakin Yakin dan Pede Mewakili Bangsa Ini

"Kami datang ke Prancis dan akan main dengan cara kami sendiri. Kalau tidak bisa eksis dengan cara itu, berarti harus diperbaiki," kata Indra usai uji coba di lapangan Sutasoma 77, Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Rabu (24/5)

Dari sisi permainan, pelatih berkumis tersebut yakin pemainnya tak kalah dengan negara lain yang secara usia, banyak menurunkan tim U-21. Selama laga 2 x 45 menit belum usai, kekuatan setiap negara di Toulon Tournament bagi Indra sama.

BACA JUGA: Timnas U-19 Kini Lebih Pede Ikuti Turnamen di Prancis

"Kami lawan tim yang lebih tua. Tapi pemain harus yakin, main bola Brasil dan Indonesia sama-sama saja. Cuma kita selama ini merasa kalah dulu," tegasnya.(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Indra Berharap Timnas U-19 Dapat Lawan Lebih Berat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Indra Berharap Timnas U-19 Dapat Lawan Lebih Berat


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler