Ingatkan Mahasiswa, OSO: Di Mana Kalian Sekarang?

Jumat, 07 Juli 2017 – 23:30 WIB
Wakil Ketua MPR Oesman Sapta menyampaikan kuliah umum di depan civitas akademika Universitas Negeri Padang (UNP) di Padang, Jumat (7/7). Foto: MPR

jpnn.com, PADANG - Wakil Ketua MPR Oesman Sapta menyampaikan kuliah umum di depan civitas akademika Universitas Negeri Padang (UNP) di Padang, Jumat (7/7).

Dalam kuliah umum sekaligus Sosialisasi Empat Pilar MPR itu, Oesman Sapta mengingatkan mahasiswa terkait peran melakukan perubahan politik di Indonesia.

BACA JUGA: Oso Pastikan Gebu Minang Pendukung Pancasila

"Tahun 1928 adalah peran pemuda dan mahasiswa. Tahun 1945 peran pemuda. Tahun 1966, peran mahasiswa. Tahun 1978 peran mahasiswa. Tahun 1998, peran mahasiswa. Mahasiswa adalah pejuang bangsa. Ini yang sering tidak diungkapkan," katanya dalam sosialisasi yang dihadiri sekitar 400 mahasiswa pendidikan profesi guru UNP.

Menurut pria yang karib disapa OSO itu, mahasiswa berperan dalam perubahan politik.

BACA JUGA: OSO Puji Peran Mahasiswa Lakukan Perubahan Politik

Namun, OSO mempertanyakan peran mahasiswa saat ini.

"Ke mana kalian sekarang? Yang melakukan perubahan politik adalah mahasiswa. Namun, di mana kalian sekarang?" tanya OSO.

BACA JUGA: OSO: Kalian Pindah Kalimantan, Saya Beri Tanah

Karena itu, OSO meminta para mahasiswa untuk tidak meninggalkan bangsanya. "Masa depan bangsa ada di tangan mahasiswa," ujarnya.

Dia juga mengingatkan pentingnya pengalaman dibanding titel kesarjanaan.

"Titel tidak bermanfaat tanpa pengalaman. Belajarlah dari pengalaman. Kalian harus belajar di lapangan. Akan lebih baik punya pengalaman dibanding titel. Namun, lebih baik lagi kalau punya pengalaman dan lulus kuliah mempunyai titel," katanya.

Kuliah umum dan Sosialisasi Empat Pilar di UNP dihadiri Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, Rektor UNP Ganefri, anggota DPD dari Sumatera Barat Leonardy Harmaini dan Emma Yohana, serta anggota DPD dari Bangka Belitung, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketua MPR Tolak Ide Kepala Sekolah Ditunjuk Pusat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
MPR   MPR RI  

Terpopuler