Ingin Rumah Tangga Selalu Mesra, Pasangan Wajib Lakukan 5 Hal Ini Sebelum Tidur

Sabtu, 09 Oktober 2021 – 10:24 WIB
Pasangan. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - HUBUNGAN rumah tangga yang selalu harmonis dan awet tentu saja merupakan impian setiap pasangan.

Pasangan bisa melakukan beberapa hal agar rumah tangga mereka selalu awet dan mesra.

BACA JUGA: 4 Sifat Pasangan yang Bisa Menghancurkan Kehidupan Rumah Tangga

Salah satunya adalah melakukan beberapa kegiatan sebelum Anda dan suami tidur.

Kegiatan-kegiatan tersebut bisa membuat hubungan rumah tanggamu menjadi lebih kuat, mesra dan harmonis.

BACA JUGA: 3 Tanda Pasangan Sudah Tidak Lagi Bahagia Bersama Anda

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Kontak fisik

BACA JUGA: Jawaban Bijak Naysila Mirdad Saat Ditanya Masalah Rumah Tangga Kenang Mirdad

Kontak fisik seperti mengelus pipi, rambut, atau menggenggam tangan adalah hal baik yang bisa kamu lakukan bersama pasangan Anda sebelum tidur.

Cara ini terbukti ampuh merekatkan hubungan rumah tangga.

2. Pillow talk

Pillow talk adalah perbincangan intim yang dilakukan antara pasangan di atas tempat tidur.

Perbincangan ini biasa dilakukan sebelum tidur, topik yang dibicarakan juga beragam.

Seperti menceritakan bagaimana hari yang dijalani, hal-hal yang disukai, merencanakan liburan, dan masih banyak lagi.

3. Saling memijat

Saling memijat juga merupakan kegiatan yang bisa dilakukan bersama pasangan sebelum tidur.

Setelah seharian lelah bekerja, tentu kegiatan ini sangat bermanfaat dan bisa mempererat hubunganmu dengan pasangan.

4. Saling bersyukur dan terima kasih

Saling bersyukur dan berterima kasih adalah bentuk saling memahami dan menghargai.

Dengan begitu, hubungan rumah tanggamu akan lebih harmonis dan saling menerima satu sama lain.

5. Saling memeluk

Memeluk orang yang paling kamu cintai tentunya bisa meluruhkan semua resah yang ada di kepala.

Oleh karena itu, lakukan hal ini sebelum tidur agar pasanganmu merasa nyaman dan tenang.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler