Ingnitron Motorcorp Meluncurkan Motor Listrik Bergaya Sport, Cek Spesifikasi

Selasa, 01 Februari 2022 – 00:50 WIB
Ingnitron Motorcorp merilis Cyborg GT 120. Foto: Gizmochina

jpnn.com, INDIA - Perusahaan rintisan sepeda listrik asal India, Ignitron Motocorp kembali menambah jajaran produk barunya dengan meluncurkan motor listrik bernama Cyborg GT 120.

Motor bergaya sport itu diklaim memiliki kecepatan maksimal hingga 1125 km/jam dan menjangkau hingga 180 km.

BACA JUGA: Motor Listrik Yamaha E01 Mulai Diuji Coba di Jalan, BeginI Wujudunya

Dilansir Gizmochina, Senin (31/1), secara desain sama seperti motor sport pada umumnya. GT 120 hadir dengan tangki besar dan dilengkapi full fairing.

Motor itu juga dilengkapi baterai lihium-ion 4.68 kWh yang dipasangkan dengan motor listrik BLDC Hub dengan daya puncak 6kW.

Hanya saja, baterai motor itu tidak bisa ditukar karena memiliki ukuran yang besar dan berat.

BACA JUGA: Ovaobike CT-X, Motor Listrik Berdesain Gagah, Dirilis Tahun ini?

GT 120 diklaim mampu mencapai kecepatan tertinggi 125 km/jam dan dapat melaju 0-40 km/jam dalam 2,5 detik.

Motor sport berkelir hitam itu bisa melakukan pengisian daya dan hanya membutuhkan waktu hanya 5 jam untuk terisi hingga penuh.

BACA JUGA: Bajaj dan Husqvarna Siapkan Motor Listrik Anyar pada Juni, Apa Namanya?

Perusahaan mengeklaim motor itu tahan terhadap cuaca hujan hingga panas.

Selain itu, GT 120 memiliki sistem rem combi (CBS) dengan rem cakram di bagian depan.

Kemudian bagian cluster memiliki layar LED yang berfungsi untuk melihat sisa baterai. Layarnya juga memiliki peringakat IP65 untuk ketahanan terhadap debu dan air.

Adapun fitur lainnya yang tersedia di motor itu mulai dari geo-fencing, geo-location, pengisian daya USB, Bluetooth, Ignitron tanpa kunci, dan kluster instrumen digital.

Motor itu menawarkan tiga mode berkendara termasuk Eco, Normal, dan Sports.

GT 120 juga mendapat mode mundur dengan bantuan parkir yang mampu mengeluarkan suara untuk memperingatkan orang-orang di dekatnya.

Motor yang ditawarkan dengan dua warna, hitam dan ungu itu akan mulai dijual pada Februari 2022. (Antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ajak Masyarakat Beralih ke Motor Listrik, Kang Emil: Lebih Murah


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler