jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Dorce Gamalama menghembuskan napas terakhirnya pada Rabu (16/2) pagi.
Dia meninggal dunia akibat Covid-19 setelah menjalani perawatan hampir tiga minggu.
BACA JUGA: Dorce Gamalama Meninggal Dunia Kena Covid-19, Baim Wong: Yang Tenang di Sana
Dorce Gamalama sudah berkecimpung di dunia hiburan tanah air sejak 1989.
Selebritas 58 tahun itu mengawali kariernya dengan membintangin film Dorce Sok Akrab (1989).
BACA JUGA: Dorce Gamalama Meninggal Dunia, Ini Ucapan Doa dari Sederet Artis
Adapun dia telah membintangi empat judul film selama berkarier di industri hiburan.
Berikut film-film yang pernah dibintangi oleh mendiang Dorce Gamalama.
BACA JUGA: Dorce Gamalama Tak Sadarkan Diri Sebelum Meninggal Dunia
1. Dorce Sok Akrab (1989)
Dorce Gamalama memulai kariernya sebagai aktris melalui film ini.
Dalam film Dorce Sok Akrab, dia memerankan tokoh dengan karakter bernama sama dengannya.
Di film itu, selebritas kelahiran Sumatera Barat tersebut beradu akting dengan Eko Dj, Kadir, dan Doyok.
2. Dorce Ketemu Jodoh (1990)
Pada 1990, Dorce kembali membintangi film layar lebar.
Kali ini, Dorce membintangi film Dorce Ketemu Jodoh yang digarap oleh sutradara N. Riantiarno.
Dorce Ketemu Jodoh menceritakan tentang Dorce (Dorce Gamalama) yang pindah dari Surabaya ke Jakarta untuk menjadi penyanyi pub.
Dalam kehidupan malam, Dorce menemukan cinta.
Dorce Ketemu Jodoh tak hanya dibintangi oleh Dorce Gamalama, tetapi ada pula Rina Hasyim, Ida Kusumah, Piet Pagau, Muni Cader, dan Harry Capri.
3. Mas Suka Masukin Saja (2005)
Selanjutnya, selebritas kelahiran 21 Juli 1953 ini membintangi film Mas Suka Masukin Saja.
Film garapan Rully Manna itu menceritakan tentang Mak Irit (Dorce Gamalama), seseorang yang terkenal mempunyai kelebihan bisa membesarkan sesuatu, dan mengecilkan sesuatu.
Mak Irit mempunyai perguruan untuk keahliannya itu, dengan nama "Mak Irit College".
Di perguruan itu, dia memiliki tiga murid kesayangannya yang juga sudah terkenal di Jakarta, yakni Miss Resita, Papi Ray, dan Sukino.
Sampai akhirnya Mak Irit datang ke Jakarta dengan tujuan untuk memberikan jurus pamungkas ke salah satu muridnya.
Permasalahan pun mulai timbul ketika Mak Irit tiba di Jakarta.
Adapun film Mas Suka Masukin Saja dibintangi oleh Dorce Gamalama, Olga Syahputra, Adul, Habibi, Verlita Evelyn, Ucok Baba, Kadir, Doyok, Bolot, dan sederet artis lainnya.
4. Hantu Biang Kerok (2009)
Hantu Biang Kerok merupakan film bergenre horor komedi yang juga dibintangi oleh mendiang Dorce Gamalama.
Hantu Biang Kerok menceritakan tentang Ferry (Fadly Fuad), Rifky (Umar Syarief), Simon (Erland Joshua), Aryo (Rizky Mocil) dan Steve (Diego Dimas) yang bersahabat sejak kecil.
Saat mereka remaja, Steve harus pindah rumah mengikuti orang tuanya.
Beberapa tahun kemudian, Steve kembali ke lingkungan tempat tinggal lamanya saat hendak melangsungkan pernikahannya.
Kedatangannya itu untuk mengundang keempat sahabat karibnya.
Simon yang tidak mau kehilangan momen berharga, yaitu kesempatan untuk bertemu dengan Steve, langsung mengatur sebuah pesta bujang dengan membuat kejutan untuk Steve dan sahabatnya.
Adapun dalam film Hantu Biang Kerok, Dorce Gamalama berperan sebagai karaktek Mbah Upit. (mcr7/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dorce Gamalama Meninggal karena Covid-19, Sahabat Dilarang ke Rumah Sakit
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Firda Junita