Ini 5 Band Penutup di Synchronize Festival 2017, Ada Slank

Minggu, 08 Oktober 2017 – 17:01 WIB
Synchronize Fest. Ilustrasi: synchronizefestival.com

jpnn.com, JAKARTA - Hari terakhir perhelatan Synchronize Festival 2017 digelar Minggu (8/10). Sejumlah musisi dijadwalkan tampil di acara pagelaran musik yang berlangsung di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Sebagai penutup, jpnn.com merangkum beberapa musisi yang  layak untuk dilihat penampilannya dalam Synchronize Festival hari ini

BACA JUGA: Bimbim: Glenn Fredly Gokil

1. Clubeighties     

Band yang terbentuk pada 1998 ini beranggotakan Lembu, Cliff, dan Ytonk.

BACA JUGA: Payung Teduh Bakal Temui Musisi yang Cover Lagu Akad

Mereka diyakini bisa membawa para penonton Synchronize Festival 2017 kepada memori awal-awal tahun 2000-an dengan lagu Dari Hati.

Clubeighties ‎bakal tampil di Lake Stage pada pukul 16.45 WIB. 

BACA JUGA: Payung Teduh Geram Lagu Akad Dicover Artis Lain  

2. Kahitna 

Grup musik yang terbentuk pada 1986 ‎ini beranggotakan Yovie Widianto cs.

Lagu-lagu Kahitna dikenal, tidak hanya oleh orang tua, tetapi juga anak muda.

Di Synchronize Festival, Kahitna bisa membuat para penonton jadi baper lewat ‎lagu-lagu cinta mereka.

Kahitna bakal tampil di Dynamic Stag‎e pada pukul 17.00 WIB. 

3. Payung Teduh

Payung Teduh berdiri pada 2007 lalu. Grup band yang beranggotakan Is cs ‎menjadi pembicaraan publik.

Terlebih banyak lagu mereka yang menjadi hits, sebut saja Untuk Perempuan yang Sedang Dalam Pelukan dan Akad.

Payung Teduh bakal menghibur penonton Synchronize Festival pada pukul 19.00 WIB di Dynamic Stage. 

4. Base Jam Reunion

Bagi Anda generasi 90-an pasti pernah mendengar Base Jam. Grup musik beranggotakan Adon cs ini dikenal di belantika musik Indonesia lewat album Bermimpi yang dirilis pada pertengahan tahun 1996.

Bagi Anda yang kangen mendengarkan musik era 90-an bisa menyaksikan penampilan Base Jam pada 21.00 WIB di District Stage.

5. Slank

Slank bakal memberikan penampilan istimewa di Synchronize Fest 2017.

Grup musik beranggotakan Kaka cs ini bakal membawakan lagu mereka dari album pertama hingga tujuh. 

‎Penampilan Slank dapat disaksikan pada 23.00 WIB di Dynamic Stage. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Glenn Fredly Ikut Meriahkan Synchronize Fest 2017


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler