Ini Alasan Cristiano Ronaldo Memilih Mudik ke Manchester United

Rabu, 01 September 2021 – 03:25 WIB
Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Foto: Twitter @juventusfc

jpnn.com, MANCHESTER - Cristiano Ronaldo tidak bisa menyembunyikan kegembiraanya usai balik ke pangkuan Manchester United.

Melalui sosial media pribadinya, Ronaldo mengaku sangat mencintai MU dan tidak pernah lupa akan momen kejayaannya ketika membela tim yang bermarkas di Old Trafford itu.

BACA JUGA: Cari Pengganti Cristiano Ronaldo, Juventus Pinjam Moise Kean dari Everton

“Semua orang yang mengenal saya, tahu tentang cinta saya yang tidak pernah berakhir untuk Manchester United," tulis Ronaldo.

"Ini seperti mimpi yang menjadi kenyataan. Setelah sekian lama, saya sempat kembali dan menjadi lawan tim ini. Meski begitu, saya selalu merasakan cinta dan rasa hormat dari para pendukung di tribune," tambah dia.

BACA JUGA: Javier Pastore Mengaku Sulit Tinggalkan AS Roma

Ronaldo mengatakan, United ibarat tempat di mana ia menempa diri hingga menjadi pesepak bola bergelimang trofi seperti sekarang.

"Gelar liga domestik pertama saya, panggilan pertama saya ke timnas Portugal, Liga Champions, Golden Boot dan Ballon d'Or pertama saya, semuanya lahir dari hubungan spesial dengan Setan Merah,"ujar sang megabintang.

BACA JUGA: Niat Barcelona Memboyong Joao Felix Mendapat Ganjalan

Ronaldo menyebut kepulangannya menuju Old Trafford demi pelatihnya terdahulu, Sir Alex Ferguson.

"Saya di sini. Saya kembali ke tempat saya seharusnya. Mari kita mewujudkannya sekali lagi. Sir Alex, ini untuk Anda," pungkas CR7 -nama beken Ronaldo.

Ferguson merupakan pelatih Man United yang telah membesarkan nama Ronaldo.

Selama di bawah kendali Sir Alex, kapten timnas Portugal ini mencetak 118 gol dalam 292 penampilannya bersama Setan Merah.

Pelatih asal Skotlandia itu merupakan orang yang meminta manajemen MU untuk merekrut Ronaldo dari Juventus.

Dilansir dari BBC, Man United hanya merogoh kocek sebesar 15 juta euro atau sekitar Rp 250 miliar untuk meboyong mantan penggawa Real Madrid itu ke Inggris.

Ronaldo telah meneken kontrak berdurasi dua tahun dengan opsi perpanjangan semusim bersama runner up Liga Premier musim lalu itu.(instagram/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler