Ini Alasan James Rodriguez Pindah ke Everton

Selasa, 08 September 2020 – 12:05 WIB
James Rodriguez saat menandatangi kontrak di klub barunya, Everton. Foto: evertonfc.com

jpnn.com, LIVERPOOL - Everton resmi mendatangkan gelandang asal Kolombia, James Rodriguez.

James merupakan rekrutan permintaan langsung dari pelatih Everton Carlo Ancelotti.

BACA JUGA: James Rodriguez Akhirnya Bicara soal Situasi di Real Madrid

Pemain berusia 29 tahun ini dibeli dari Real Madrid dengan kontrak dua tahun dan opsi perpanjang di musim ketiga.

Konon Everton harus merogoh uang dari koceknya hingga EUR 22 juta atau setara Rp 383 miliar untuk mendapatkan tanda tangan James.

BACA JUGA: Ambisi Besar Don Carlo Bersama Everton: Bidik Gareth Bale-James Rodriguez

BACA JUGA: Cristiano Ronaldo Ingin James Rodriguez Pindah ke Juventus

"Saya sangat senang berada di klub hebat ini, klub dengan begitu banyak sejarah. Di sini, manajer juga sangat mengenal saya," ujar James dalam wawancara yang dikutip dari laman resmi Everton, Senin (7/9).

Ia mengaku telah menantikan beberapa hal yang hebat untuk bergabung di klub tersebut.

Menurutnya, Everton menjadi tujuan klub bagi semua orang.

“Saya datang ke sini untuk mencoba meningkatkan kemampuan menjadi lebih baik. Saya juga datang ke sini untuk membantu tim memenangi pertandingan dan berusaha menghadirkan permainan sepak bola yang bagus dan menghibur," katanya.

Mantan pemain Porto ini juga mengungkapkan alasan kepindahannya dikarenakan adanya pelatih asal Italia tersebut.

Dengan Carlo Ancelotti, James sudah bekerja sama di Real Madrid dan Bayern Muenchen.

“Saya yakin, dengan Carlo dan staf teknisnya, kami dapat mencapai hal-hal besar," pungkas James.

Peraih Sepatu Emas Piala Dunia 2014 (dengan enam gol) ini dinobatkan sebagai gelandang terbaik La Liga setelah mencetak 13 gol dan memberikan 13 assist dalam 29 pertandingan pada musim 2014/15.

James telah memenangi delapan gelar domestik di empat negara, merebut dua Liga Champions bersama Real Madrid, dan berhasil memenangi Liga Europa pada 2010/11 saat masih di Porto.

James pindah ke Spanyol dari tim Prancis AS Monaco setelah Piala Dunia 2014.

Saat di AS Monaco, James juga berhasil mencetak sembilan gol dalam 34 pertandingan liga.

Di Real Madrid, James berhasil mendatangkan Piala Super UEFA dan Piala Dunia Antarklub FIFA, sekaligus masuk ke dalam tim terbaik UEFA.

Ia juga berhasil meraih gelar Liga Champion berturut-turut pada musim 2015/2016 dan 2016/2017.

"Saya akan memenangi trofi di sini," pungkas James. (mcr/4/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dicky Prastya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler