Ini Alasan Lorenzo Tolak Suzuki dan Ducati

Kamis, 28 Agustus 2014 – 17:46 WIB
Jorge Lorenzo. Foto: Getty Images

jpnn.com - LONDON - Jorge Lorenzo akhirnya blak-blakan tentang keputusannya menolak tawaran Suzuki dan Ducati. Menurut pembalap Movistar Yamaha itu, Suzuki dan Ducati belum mampu berbicara banyak di pentas MotoGP.

Suzuki, misalnya. Menurut pembalap asal Spanyol itu, Suzuki harus bekerja ekstrakeras ketika comeback ke balapan MotoGP msuim 2015 mendatang. Suzuki juga diyakini bakal kesulitan bersaing dengan Yamaha dan Honda.

BACA JUGA: Miami Heat Resmi Gaet Shannon Brown

"Suzuki sudah keluar dari kompetisi ini untuk beberapa lama. Tidak mudah bagi mereka untuk comeback dan berada di posisi puncak ketika bersaing dengan Honda dan Yamaha," terang Lorenzo sebagaimana dilansir laman MCN, Kamis (28/8).

Hal yang sama juga terjadi pada Ducati. Menurut Lorenzo, Ducati bakal kesulitan menyejajarkan diri dengan Honda dan Yamaha. Masuknya Gigi Dall’Igna sebagai bos juga bukan menjadi jaminan bagi Ducati untuk langsung unjuk gigi.

BACA JUGA: Kurang Dari Setahun, MU Sudah Belanja Rp 3,9 Triliun

"Ducati membutuhkan waktu untuk berada di puncak. Mungkin mereka memang tak ingin memiliki pembalap hebat sebelum bisa menyediakan motor yang bagus," tegas juara dunia dua kali itu. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Ada Signal Positif, AC Milan Fokus Bicarakan Gaji Torres

BACA ARTIKEL LAINNYA... Alonso tak Yakin Hamilton-Rosberg Bisa Akur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler