Ini Alasan PDIP Masih Merahasiakan Jagoannya untuk Surabaya dan Bali

Selasa, 11 Agustus 2020 – 13:20 WIB
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. DPP PDIP

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan selalu menantikan momentum politik yang tepat untuk mengumumkan para calon kepala daerah.

Maka itu, setelah pengumuman gelombang III pada hari ini dengan 75 pasangan calon, pengumuman gelombang IV akan menyusul termasuk untuk Pilkada Surabaya dan Bali.

BACA JUGA: PDIP Umumkan Jagonya untuk 75 Pilkada, Ini Daftar Namanya

Hal itu disampaikan Hasto dalam acara pengumuman 75 pasangan calon (paslon) yang akan maju di Pilkada Serentak 2020 yang dilaksanakan secara virtual, Selasa (11/8). 

Dalam pengumuman gelombang III dimana termasuk pasangan Bobby Nasution-Aulia Rahma di Pilwalkot Medan, PDIP melaksanakannya sejalan dengan jelang peringatan HUT kemerdekaan RI yang ke 75.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Nasib PPPK dan Honorer Tak Seindah Pegawai KPK, Penghargaan Fadli dan Fahri dari Jokowi

"Dengan semangat patriotisme dan diinspirasi oleh apa yang disampaikan oleh Bung Karno, ketika sebelum membacakan teks proklamasi, beliau menegaskan 'hanya bangsa yang berani yang meletakkan nasib bangsa dan nasib tanah air di tangan kita sendiri, akan berdiri dengan kuatnya," kata Hasto.

Dengan itu, dia mengharapkan para calon kepala daerah bisa menyatukan diri dengan spirit kemerdekaan Indonesia.

BACA JUGA: Target Menang Besar, PDIP Akan Mengerahkan 120 Ribu Saksi Terlatih di Pilkada 2020

Bahwa perjuangan kemerdekaan itu tidak hanya mengandung semangat pembebasan dan cinta tanah air, tetapi juga semangat untuk mewujudkan negara yang berdaulat dan berdiri di atas kaki sendiri.

Karena momentum itu pula, di dalam pengumuman gelombang pertama pada 19 Februari, telah diumumkan 49 pasangan calon.

Gelombang kedua pada 17 juli diumumkan 45 pasang calon, yang mengambil angka simbolik kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-45. Lalu gelombang ketiga pada hari ini, pada 11 Agustus, 75 pasangan calon yang menunjukkan 75 tahun kemerdekaan Indonesia.

Adapun, untuk gelombang keempat, pihaknya akan mengumumkan calon gubernur dan wakil gubernur bersama dengan beberapa daerah.

"Seperti kota Surabaya dan seluruh calon dari Provinsi Bali akan diumumkan sebagai puncak pengumuman pasangan calon tersebut," pungkas Hasto. (tan/jpnn) 


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler