jpnn.com, ROMA - Harry Kane menjadi pemain terbaik dalam perempat final EURO 2020 Ukraina versus Inggris di Olimpico, Roma, Minggu (4/7) WIB.
Kapten Inggris itu tampil apik dengan torehan dua gol yang membantu Tiga Singa menang dengan skor 4-0 atas Ukraina.
BACA JUGA: Hancurkan Ukraina, Inggris Tembus Semifinal EURO 2020
Dua gol lainnya dicetak Harry Maguire dan Jordan Henderson.
Pada pertandingan ini, Kane berhasil mencetak gol cepat bagi Inggris di menit ke-4' dan 50'.
BACA JUGA: 8 Besar EURO 2020: Inggris Paling Favorit, Kok Bisa?
BACA JUGA: Pengakuan Jujur dari Thomas Delaney usai Denmark Melaju ke Semifinal EURO 2020
Kane sebenarnya bisa mencetak tiga gol dalam laga ini andai sepakan volinya tak ditepis oleh kiper Ukraina Heorhiy Bushchan.
Menurut pengamat teknis UEFA Jean-François Domergue, Kane berhasil mencetak dua gol dan berhasil meningkatkan kepercayaan diri tim.
"Selain mencetak dua gol, dia (Kane) juga bagus dalam membangkitkan mental dan semangat tim. Dia juga konsisten dalam menyerang walaupun satu peluangnya masih dapat dimentahkan kiper," ungkap Jean-François Domergue.
Kane mencatatkan 100 persen sukses duel udara, 33 sentuhan, serta lima kali memenangi duel.
Bahkan dalam pertandingan ini penyerang berusia 27 tahun ini menciptakan tiga tendangan ke gawang dan dua di antaranya berhasil menjadi gol.
Usai laga Kane senang dengan pencapaian yang dihasilkan dirinya.
Menurutnya, Inggris selalu berkembang dari pertandingan ke pertandingan itu yang membuat dirinya tampil menjadi lebih baik.
"Malam yang sangat fantastis, kami belajar dari pertandingan ke pertandingan," ungkap Kane.
Dengan hasil ini, Inggris berhak lolos ke babak berikutnya.
Di semifinal, Inggris akan berhadapan dengan Denmark yang di laga sebelumnya berhasil menang dengan skor 2-1 atas Ceko. (uefa/mcr16/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal