Ini Daftar Skuat Termahal di Piala Dunia 2014

Jumat, 13 Juni 2014 – 00:32 WIB
Lionel Messi. Getty Images.

jpnn.com - LONDON - Timnas Spanyol bakal berjibaku di Piala Dunia 2014 dengan status mentereng. Selain sebagai juara bertahan, Spanyol juga dinobatkan sebagai tim dengan skuat termahal versi transfermarkt.

Tim Matador, julukan Spanyol memiliki barisan pemain dengan nilai 622 juta Euro atau sekitar Rp 9,3 triliun (Euro= Rp 15.080). Transfermarkt melakukan penilaian itu melalui beberapa variabel.

BACA JUGA: Diterkam Macan Kemayoran, Persita Akui Kalah Kelas

Di antaranya ialah individu, performa klub, pengalaman internasional, sejarah kontrak serta usia. Posisi kedua ditempati Jerman yang memiliki skuat dengan nilai mencapai Rp 8,4 triliun. Brasil selaku tuan rumah hanya berada di posisi ketiga dengan nominal Rp 7 triliun.

Tim dengan harga skuat paling rendah ialah Honduras yang menyentuh angka Rp  318 miliar. Untuk urusan pemain, bomber Argentina berhak menyandang status sebagai yang termahal.

BACA JUGA: Chelsea Resmi Kontrak Cesc Fabregas Selama Lima Tahun

Bomber milik Barcelona berjuluk Si Kutu itu ditaksir memiliki nilai sebesar Rp 1,8 triliun. Messi dikuntit sang rival abadi Cristiano Ronaldo yang mempunyai harga di kisaran Rp 1,5 triliun.

Total, sebanyak 786 pemain yang tergabung di semua tim memiliki harga sebesar 6,2 miliar Euro. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Penyu Ini Ramalkan Brasil Bakal Gilas Kroasia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lawan Brasil, Kroasia Hindari Strategi Parkir Bus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler