Ini Daftar Tim dan Pebalap Formula E yang Akan Berlaga di Jakarta

Sabtu, 15 Februari 2020 – 21:55 WIB
Balap Formula E. Foto: FIA

jpnn.com, JAKARTA - Pihak penyelenggara Jakarta E-Prix mengeluarkan daftar tim peserta balap Formula E beserta susunan pebalapnya yang akan bertanding pada ajang balap mobil listrik Formula E, 6 Juni 2020 di Jakarta.

Terdapat perubahan jumlah tim peserta dari musim sebelumnya, yakni bertambah satu tim sehingga total ada 12 tim yang bertarung. Satu tim baru tersebut adalah Porsche Formula E Team.

BACA JUGA: Penggemar Formula E di Indonesia Mencapai 3,3 Juta

Juara musim lalu Jean-Eric Vergne masih membela TAG Heuer Porsche Formula E Team. Sementara itu pebalap veteran asal Brasil Felipe Massa juga tidak pindah dari Tim Rokiit Venturi Formula E Team.

Formula E musim ini telah menjalankan tiga seri yakni di Diriyah (Arab Saudi) pada 22 November dan 23 November, serta di Santiago (Chile) pada 18 Januari.

BACA JUGA: Jakpro Buka-bukaan Dana Penyelenggaraan Formula E Jakarta

Saat ini pebalap Mercedes Benz EQ Stoffel Vandorne memuncaki klasemen pebalap dengan 38 poin, disusul oleh Alexander Sims dari BMW i Andretti Motorsport dengan 35 poin, dan Sam Bird dari Envision Virgin Racing dengan 28 poin.

Balap Formula E di Jakarta diagendakan berlangsung pada 6 Juni, dengan menggunakan trek jalanan di kawasan Monas, Jakarta Pusat.

BACA JUGA: Aspal Ajang Formula E Mulai Dikerjakan Maret

Berikut adalah daftar lengkap tim dan pebalap Formula E 2020/2021, sesuai keterangan resmi Direktur Komunikasi Formula E Dhimam Abror, Sabtu (15/2):

1. Audi Sport ABT Schaffler
Pebalap: Lucas di Grassi, Daniel Abt

2. BMW i Andretti Motorsport
Pebalap: Maximilian Guenther, Alexander Sims

3. DS Automobiles Techeetah
Pebalap: Jean Eric Vergne, Antonio Felix da Costa

4. Envision Virgin Racing
Pebalap: Sam Bird, Robin Frijns

5. Geox Dragon
Pebalap: Brendon Hartley, Nico Mueller

6. Mahindra Racing
Pebalap: Jerome D'Ambrosio, Pascal Wehrlei

7. Mercedes Benz EQ
Pebalap: Stoffel Vandorne, Nyck De Vries

8. Nio 333 Racing
Pebalap: Oliver Turvey, Ma Qing Hua

9.Nissan e.dams
Pebalap: Sebastian Buemi, Oliver Rowland

10. Panasonic Jaguar Racing
Pebalap: Mitch Evans, James Calado

11. Tag Heuer Porsche
Pebalap: Andre Lotterer, Neel Jani

12. Rokeet Venturi
Pebalap: Felipe Massa, Edoardo Motara
(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fajar W Hermawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler