jpnn.com - JAKARTA - Format dan jadwal pertandingan Trofeo Persija sudah diumumkan dalam prematch press conference di Kuningan, Sabtu (10/1) petang. Laga akan berjalan dalam waktu 3 x 45 menit.
Ketua Panitia Pelaksana Trofeo Persija, Hanifditya menjelaskan jika laga tak mungkin berakhir seri. Jika skor imbang terjadi, maka laga akan langsung menuju adu penalti.
BACA JUGA: Menpora Blusukan Pantau Fasilitas Olahraga di Daerah
"Ini seperti format sebelumnya. Jadi pemenang akan dilihat dari semaksimal apa mereka bisa menang, melalui waktu 45 menit atau penalti," katanya.
Untuk perolehan poin, tim yang berhasil menang langsung meraih tiga poin. Kemenangan melalui adu penalti bernilai dua poin. Tim yang kalah pun tetap dapat poin. Yang mengumpulkan poin terbanyak menjadi juara. (upi/mas)
BACA JUGA: Pelatih Persija Rombak Posisi Sejumlah Pemain
Berikut Jadwal Pertandingan Trofeo:
Kick Off Pukul 18.00
BACA JUGA: Tanpa Tiga Pemain, Arema Tetap Target Juarai Trofeo Persija
I: Pertandingan 45 menit I: Persija v Sriwijaya FC
II: Sriwijaya FC v Arema Cronus
III: Persija v Arema Cronus
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hamka Hamzah Tak Ngotot Lagi Jadi Bek Timnas
Redaktur : Tim Redaksi