jpnn.com, JAKARTA - Adobe After Effect merupakan aplikasi video editing yang cukup banyak penggunanya karena software ini membantu melakukan pengolahan citra digital motion graphics dengan sangat bagus terutama untuk editing video tingkat lanjutan.
Software ini melakukan edit video dan juga menambah efek video yang bagus.
BACA JUGA: Telegram Kini Bisa Edit Video dan Tambah Stiker
Bagi Anda yang ingin download software Adobe After Effect bisa langsung mengunjungi Siberuang.
Di Siberuang.com Anda bisa menemukan banyak sekali pilihan software untuk komputer dan PC, game bahkan antivirus dan juga software editing lainnya.
BACA JUGA: Buat Vloger Pemula, Berikut 5 Aplikasi Edit Video Ramah di Hp
Kelebihan Menggunakan Adobe After Effects
Berikut ini berbagai kelebihan yang akan anda temukan jika menggunakan Adobe After Effects.
BACA JUGA: Mengenal Alight Motion Mod Preset Aesthetic, Aplikasi Editing Profesional
Aplikasi Editing Video Para Profesional
Para profesional editor menggunakan aplikasi editing ini untuk berbagai keperluan mulai dari membuat animasi, edit movie hingga menambah efek motion graphic sederhana sampai yang paling rumit sekalipun.
Adobe After Effect juga membantu untuk membuat media training lewat piranti audio visual.
Tidak heran karena kemampuannya yang sangat bagus untuk editing video maka software satu ini banyak dimanfaatkan dan juga diperhitungkan di pasar industri software besar sampai sekarang.
Ditambah didukung dengan update software yang cukup cepat dengan berbagai pembaruan dan juga perbaikan serta tambahan fitur-fitur menarik dan berguna lainnya.
Membuat Gambar Editan Tetap Halus
Ketika melakukan kompresi, Anda tidak perlu takut pada hasil gambar editan dengan software ini karena kualitas grafik tetap bagus dan halus saat melakukan kompresi.
Ini karena antara compression rasio dan quality-nya seimbang. Padahal seperti diketahui penggunaan fitur kompresi bisa mengurangi detail tekstur grafik sehingga gambar yang dihasilkan tidak halus lagi.
Fitur itu merupakan salah satu kelebihan yang membuat Adobe After Effect banyak dipakai orang-orang pula.
Konversi File Vektor ke Shape
Adobe After Effect memungkinkan pengguna untuk bisa membuat file shape dari vektor dengan melakukan file impor yang langsung dimasukkan ke dalam workshape. Vektor adalah jenis grafik yang di mana cara pembuatannya menggunakan titik koordinat sebagai satuan terkecil untuk membentuk garis bantu gambar.
Ada Dukungan Keyframe dan Scripting
Seperti diketahui saat melakukan editing untuk animasi maka keyframe adalah kuncinya sedangkan ada pula scripting yang menjadi fitur pergerakan dinamis untuk animasi yang didasarkan pada event dan trigger pada animasi atau video yang akan dijalankan saat run time.
Jadi dengan software ini, Anda tidak hanya bisa menambahkan efek motion grafik saja tapi juga didukung dengan adanya scripting.
Namun, untuk menggunakan fitur scripting ini, tentu Anda harus punya pengetahuan dasar seputar pemrograman dan algoritma.
Tersedia Banyak Pilihan Efek
Adobe After Effect merupakan software yang memberi dukungan banyak sekali efek untuk membuat motion grafik dalam kebutuhan editing.
Anda tinggal pilih saja efek mana yang cocok untuk kebutuhan terdapat puluhan efek disiapkan yang bisa diolah dan diaplikasikan baik pada video maupun grafik yang langsung dibuat di workspace.
Kekurangan Menggunakan Adobe After Effect
Selain ada kelebihan tentu saja a software editing video ini juga punya beberapa kekurangan, seperti berikut.
Sulit Menguasai Adobe After Effect
Untuk sebagian orang, kemungkinan merasa sulit untuk mempelajari atau menguasai software editing ini karena kompleksitas fitur dan efek yang disediakan. Ditambah lagi, Anda juga harus belajar pemrograman dan algoritma meski hanya untuk pemahaman dasar agar bisa menggunakan fitur scripting dengan baik terutama pemrograman script di After Effect.
Membutuhkan Komputer dengan Spek Tinggi
Tentu saja tidak semua spek komputer bisa menginstal software satu ini. Dimana jika komputer anda ingin menggunakan alat software Adobe After Effect terlebih dulu harus memperhatikan bahwa komputer berspesifikasi tinggi karena software ini memakan terlalu banyak resource CPU dan juga RAM.
Bila perlu Anda harus update spesifikasi komputer agar lebih nyaman nantinya saat pengoperasian program atau software ini supaya tidak terjadi crash dan freeze di tengah-tengah saat editing video.
Butuh Ketelitian
Aplikasi editing video di komputer ini tentu saja membutuhkan bakat dan ketelitian saat pengoperasiannya. Aplikasi editing ini menuntut Anda untuk punya keterampilan teknis agar bisa mendapatkan hasil video yang lebih maksimal. Mulai dari teknis editing, selecting, keyframing dan masih banyak lagi.
Setiap software atau program tentu saja punya kelebihan dan kekurangan yang wajib dipahami terlebih dahulu oleh pengguna sebelum menginstal program atau software tersebut, begitu juga dengan adanya Adobe After Effect ini.
Bagi Anda yang membutuhkan software editing video Adobe After Effect ataupun software lainnya maka bisa langsung kunjungi Siberuang.
Situs satu ini menghadirkan banyak sekali pilihan software terbaik mulai dari software gratis hingga premium yang bisa anda download secara free. Kunjungi siberuang.com untuk informasi seputar software dan game PC lebih lengkap. (flo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi