Ini Kondisi Terkini Munarman Setelah Ditangkap Densus 88 Antiteror

Rabu, 16 Juni 2021 – 06:43 WIB
Suasana bekas markas FPI di Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat yang dijaga ketat oleh pihak kepolisian menyusul penangkapan eks Sekretaris Umum FPI Munarman, Selasa (26/4/2021). Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Densus 88 Antiteror masih menahan mantan Sekretaris Umum FPI Munarman atas kasus dugaan terorisme. Dia ditahan di Rutan Polda Metro Jaya.

Anggota tim kuasa hukum Munarman, Aziz Yanuar menerangkan kondisi kliennya itu sehat. “Kondisi sehat, baik,” ujar Aziz kepada JPNN, Selasa (15/6) malam.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Komnas HAM Diminta Jemput Paksa Firli Bahuri, Jokowi Pasang Target, Rizieq Disindir

Aziz menegaskan, selama ditahan di Rutan Polda Metro Jaya, Munarman selalu diperlakukan baik.

Dia mengeklaim pihak Densus 88 dan rutan sangat humanis dalam memperlakukan kliennya.

BACA JUGA: Aziz Yanuar Beber Kondisi Terkini Munarman di Tahanan Mabes Polri

“Tidak ada perlakuan kasar, perlakuan Densus 88 sangat profesional dan humanis,” kata Aziz.

Diketahui, Munarman ditangkap Densus 88 Polri di rumahnya di Perumahan Modernhills, Pamulang, Tangerang Selatan pada Selasa 27 April 2021. 

BACA JUGA: Munarman Diisukan Lumpuh di Tahanan, Begini Reaksi Brigjen Rusdi

Densus 88 memutuskan menahan Munarman atas dugaan tindak pidana teroris

Penahanan Munarman setelah tersangka menjalani pemeriksaan sejak ditangkap pada 27 April 2021 lalu. (cuy/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler