Ini Manfaat Memakai Sarung Tangan Saat Berkendara Motor, Simak!

Minggu, 30 Januari 2022 – 00:20 WIB
Pengendara menggunakan sarung tangan saar mengendarai motor. Foto: dok Federal Oil

jpnn.com, JAKARTA - Selain helm, sepatu, dan jaket, sarung tangan merupakan aksesori yang wajib digunakan oleh pengendara motor saat ingin melakukan perjalanan.

Pasalnya, sarung tangan motor memiliki manfaat penting bagi pengendara, terlebih untuk keselamatan.

BACA JUGA: 4 Tips Memilih Jas Hujan yang Aman, Nomor 3 Wajib Diperhatikan

Meski begitu, banyak pengendara motor mengabaikan sarung tangan sebagai perlengkapan berkendara.

Lantas apa manfaat sarung tangan ketika berkendara, demikian dilansir dari Suzuki Indonesia, Sabtu (29/1).

BACA JUGA: Adu Banteng Truk Vs Motor, Nursiah Tewas Mengenaskan

1. Perlindungan

Sarung tangan dapat melindungi tangan dari cuaca yang panas maupun dingin.

Ketika tidak menggunakan sarung tangan, maka tangan akan terpapar cuaca panas atau dingin secara langsung, sehingga bisa mengalihkan konsentrasi berkendara.

BACA JUGA: 4 Tips Aman Berkendara Libur Akhir Tahun, Nomor 3 Jangan Diabaikan

Selain itu, sarung tangan juga bisa melindungi pengendara dari benturan atau gesekan.

2. Cengkraman (Grip)

Tidak hanya bermanfaat sebagai perlindungan saja, tetapi sarung tangan motor lain, yaitu sebagai pendukung cengkraman.

Beberapa sarung tangan yang sudah dilengkapi karet akan membantu pengendara untuk lebih mudah dalam mencengkram stang.

Meskipun cuacanya sedang panas, basah, maupun lembab aksesori itu bisa membantu untuk mencengkram dengan baik.

3. Keselamatan

Fungsi utama dari penggunaan sarung tangan motor saat berkendara yaitu untuk keselamatan.

Adanya sarung tangan akan mengurangi benturan atau cedera yang serius bagian tangan ketika terjadi kecelakaan.

Penggunaan sarung tangan dapat melindungi kulit dari luka dan cedera. (ddy/jpnn)

 

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... 4 Cara Berkendara Aman Saat Musim Hujan, Nomor 2 Jarang Tahu


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler