Ini Motor Listrik India, Harga Mulai Rp 4 Jutaan, Jarak Tempuh Sampai 600 Km

Kamis, 29 Agustus 2024 – 15:02 WIB
Motor listrik India, Ola Electric Roadster. Foto: Ola Electric

jpnn.com - Produsen otomotif asal India, Ola Electric memantapkan jejak bisnisnya di pasar sepeda motor listrik dengan melucurkan tiga produk terbaru.

Ola Electric yang baru saja eksis sejak 2023 itu sontak jadi perbincangan di pasar global, karena produknya yang canggih tetapi harga jualnya sangat ramah di kantong.

BACA JUGA: Motor Listrik Honda EM1 e Masuk Dalam Materi Uji AHM Technical Skill Contest Ke-28

Pada pertengahan Agustus, CEO Ola Electric Bhavish Aggarwal secara resmi meluncurkan motor listrik terbaru bernama Roadster.

Sesuai namanya, motor listrik anyar itu menawarkan gaya roadster yang keren.

BACA JUGA: United E-Motor Gencar Gelar Pameran Motor Listrik, Catat Nih Lokasinya

Ada tiga varian yang ditawarkan, Roadster, Roadster X, dan Roadster Pro yang semuanya dibangun di atas platform Gen 3 Ola.

Menurut Bhavish Aggarwal, Roadster X dan Roadster akan mulai dikirimkan pada Januari tahun depan.

BACA JUGA: Motor Listrik United E-Motor Bersiap Gelar Roadshow dan Test Ride

Sementara itu, Roadster Pro akan diluncurkan selama musim Diwali India pada 2025, biasanya sekitar Oktober.

Kendati demikian, Ola Electric sudah membuka pemesanan untuk ketiga varian tersebut.

Roadster X dengan jangkauan 200 km dan kecepatan tertinggi 124 kpj hanya dijual seharga Rs 74.999, atau setara Rp 4 jutaan.

Kemudian, Roadster standar hadir dengan pilihan tiga ukuran baterai yang terdiri dari 2,5 kWh, 4,5 kWh, dan 6 kWh, dan memiliki kecepatan tertinggi 126 kilometer per jam.

Jarak tempuhnya bisa mencapai hampir 600 km untuk sekali pengisian daya. Harganya Rs 104.999 atau sekitar Rp 5 jutaan.

Varian tertinggi, Roadster Pro mampu digeber dengan kecepatan 194 kpj dengan jarak tempuh sejauh 603 km.

Fitur-fiturnya juga keren. Menawarkan beberapa alat bantu pengendara tingkat lanjut, serta layar sentuh 10″. Harganya sekitar Rp 11 jutaan. (greatbiker/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Honda Akan Memasok Motor Listrik EM1 e dan Benly E ke Yamaha


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler