Ini Nominator Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman

Rabu, 20 Januari 2016 – 15:29 WIB

jpnn.com - JAKARTA- Piala Jenderal Sudirman memasuki babak akhir. Pada laga final 24 Januari nanti, Panpel bukan hanya menentukan juara turnamen,tapi juga mengumumkan pemain terbaik sepanjang gelaran turnamen.

Panpel Piala Jenderal Sudirman, Hasani Abdul Gani, menjelaskan bahwa ada empat nama yang masuk nominasi menjadi pemain terbaik. Keempat pemain tersebut berlabel lokal. Empat nama itu adalah Rizky Pellu (Mitra Kukar), Rudolof Yanto Basna (Mitra Kukar), M Nur Iskandar (Semen Padang), Cristian Gonzales (Arema Cronus).

BACA JUGA: Arema Cronus Ganti Gethuk?

"Semua yang dianggap terbaik, sudah ada datanya di final. Nanti ada tim pelatih yang memberikan penilaian terhadap empat pemain ini," ucap Hasani, Rabu (20/1).

Dua pelatih yang menjadi penentu nominasi pemain terbaik ini adalah Eduard Tjong dan Danurwindo. Mereka melakukan penilaian secara menyeluruh dari awal turnamen untuk mendapatkan  nominator pemain terbaiknya.

BACA JUGA: Srdan Lopicic Tinggalkan PBFC

"Nanti yang menentukan siapa pemain terbaik, dipilih oleh 15 pelatih. Kalau hasilnya sama, nanti akan ditambah penilaian dua penialai nominator itu," tandasnya.  (dkk/jpnn)

BACA JUGA: PBFC Pilih Toni Ho Gantikan Kas Hartadi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nilmaizar Waspadai Patrick Dos Santos


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler