jpnn.com - MADRID- Dahaga panjang Juventus untuk merasakan partai final Liga Champions berakhir. Tiket itu diraih setelah Juve sukses menyingkirkan Real Madrid dengan agregat 3-2 pada babak semifinal.
Itu adalah partai final pertama Juventus dalam 12 tahun terakhir. Kali terakhir Juve melangkah ke final ialah pada musim 2003 silam. Lalu, apa rahasia Juventus sehingga bisa mematahkan kutukan panjang itu?
BACA JUGA: Takdir yang Membawa Juventus ke Final
“Kami adalah skuat yang sangat kompak. Kami merupakan saudara di sini karena setiap pemain tahu satu sama lain dalam waktu yang lama,” terang gelandang Juve, Arturo Vidal di laman Sky Italia.
Juventus kini bakal menjalani laga kontra Barcelona pada partai final mendatang. Di atas kertas, Barcelona tentu leih difavoritkan ketimbang raksasa Italia berjuluk Si Nyonya Tua tersebut.
BACA JUGA: Ramos: Gol Morata Rusak Emosi Madrid
“Barcelona memiliki pemain yang sangat luar biasa. Namun, kami juga punya. Di Berlin (tempat partai final) kami akan menjalani laga yang menyangkut hidup kami,” tegas Vidal. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Carlos Tevez Langsung Tantang Lionel Messi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tahun Lalu 4 Trofi, Musim Ini Madrid Gigit Jari
Redaktur : Tim Redaksi