Ini Susunan Pemain Indonesia Lawan Taiwan

Jumat, 15 Mei 2015 – 00:52 WIB
Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. FOTO: ist

jpnn.com - INDONESIA dipastikan menurunkan pemain utamanya dalam perempat final Piala Sudirman 2015 melawan Taiwan, Jumat (15/5). Skuat merah putih tetap mengandalkan meraih poin dari sektor ganda.

"Kami akan ambil di ganda putra, ganda putri dan ganda campuran. Kans besar Indonesia di sektor ganda," kata Manajer Tim Indonesia, Rexy Mainaky.

BACA JUGA: Vermaelen Bakal Raih Medali Liga Champion tanpa Bermain

Meski mengincar sapu bersih di sektor ganda, Indonesia juga berharap bisa mencuri poin di sektor tunggal. Seperti yang dilakukan saat berjumpa Denmark, dengan mencuri kemenangan di sektor tunggal putri.

Melalui pesan singkat Rexy mengkonfirmasi jika dia telah meminta pemain untuk ekstra konsentrasi. Terutama di ganda campuran dan ganda putra.

BACA JUGA: Debut Lee Chong Wei Pascasanksi Doping

"Kami sebenarnya punya poin di sektor itu, tapi di dua game terkhir, konsentrasi membuat permainan anak-anak belum top perform," ungkapnya.

Pemilihan pemain ini menurut peraih emas Olimpiade Atalanta 1996 itu telah dipertimbangkan secara matang. Bukan hanya analisa lawan per lawan, tapi juga membandingkan karakter pemain yang tepat saat saling berhadapan. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Selamat Jalan, Malaysia

 

 

Berikut order of play Indonesia vs Taiwan:

- Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Tsai Chia Hsin/Lee Sheng Mu

- Bellaetrix Manuputty vs Tai Tzu Ying

- Jonatan Christie vs Hsu Jen Hao

- Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari vs Hsie Pei Chen/ Wu Ti Jung

- Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir vs Wang Chi Lin/Chen Hsiao Huan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lee Chong Wei Sumbang Poin, Malaysia Vs Korea Masih Sengit


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler