jpnn.com - PALEMBANG -- Pertarungan sengit bakal mewarnai laga bigmatch Indonesia Super League (ISL) antara tuan rumah Sriwijaya FC (SFC) menghadapi Arema Cronus Indonesia di Stadion Gelora Jakabaring Palembang, Minggu (9/2) malam.
Pelatih SFC Subangkit, tetap menempatkan Fauzi Toldo sebagai penjaga gawang utama. Toldo dikawal empat bek tangguh, yakni Ahmad Sumardi, Abdoulaye Maïga, Vali, dan Erol Iba
BACA JUGA: Anggap Tepat Langkah Chelsea Lepas Mata ke MU
Di lini tengah, Subangkit menurunkan Hafit Ibrahim, Vendry Mofu, Anis Nabar dan Siswanto. Sementara duet Lancine Kone dan Rizki Dwi mengisi lini depan.
Pada pihak Arema, pelatih Suharno, kali ini tidak bisa menurunkan Gustafo Lopez yang kondisinya tidak 100 persen fit. Perannya akan digantikan Ahmad Bustomi, Juan Revi, Sukadana dan Dendi Santoso.
BACA JUGA: Kuatkan Niat Ducati Hijrah ke Kelas Terbuka
Suharno yang memperkuat lini tengah hanya memasang dua striker di pertandingan kali ini. Keduanya adalah Christian Gonzales dan Alberto "Beto" Goncalves.
Di lini belakang, tidak banyak membuat perubahan yang dilakukan Suharno. Arema tetap bertumpu pada kemampuan Victor Igbonefo, Purwaka Yudhi, Gathuessi, Benny Wahyudi. Lalu Kurnia Meiga, tetap jadi pilihan utama di bawah mistar gawang. (abu/jpnn)
BACA JUGA: Mercedes Ogah Disebut Unggulan
Susunan Pemain:
SFC XI: Fauzi Toldo, Ahamad Sumardi, Abdoulaye Maïga, Vali, Erol Iba, Hafit, Vendry Mofu, Anis, Siswanto, Lancine Kone, Rizki Dwi
Cadangan: Selsius Gebze, Jeki Arisandi, Firdaus Ramadhan, M Hamzah, Alan Martha, Syamsir Alam, Rishadi Fauzi
Arema XI: Kurnia Meiga, Victor Igbonefo, Purwaka Yudhi, Gathuessi, Benny Wahyudi, Juan Revi, Sukadana, Bustomi (c), Dendi Santoso, Beto, Gonzales
Cadangan: Ahmad Kurniawan, Johan Alfarizie, Munhar, Irsyad Maulana, Hendro Siswanto, Samsul Arif, Gustavo Lopez
BACA ARTIKEL LAINNYA... Blunder dan Gol Bunuh Diri Warnai Laga Persijap vs Persib
Redaktur : Tim Redaksi