Ini Syarat Marquez Kunci Juara Dunia di Jepang

Kamis, 24 Oktober 2013 – 11:44 WIB

jpnn.com - TOKYO- Marc Marquez boleh saja gagal mendulang poin karena didiskualifikasi di balapan MotoGP seri Australia. Namun, pembalap Repsol Honda tersebut tetap memiliki kans terbesar untuk merengkuh gelar juara dunia di akhir musim mendatang.

Dengan keunggulan 18 poin dari jagoan Yamaha Factory, Jorge Lorenzo, Marquez tetap berada di baris terdepan guna mengamankan titel kampiun. Apalagi, balapan kuda besi musim ini hanya menyisakan dua seri.

BACA JUGA: Pemain Persebaya Harapkan Arifin Panigoro

Marquez bahkan bisa mengunci gelar di seri Jepang akhir pekan nanti. Namun, itu dengan syarat. Marquez membutuhhkan delapan angka, sementara dia tak boleh kalah sembilan poin dari rekan setim Dani Pedrosa.

Berikut beberapa skenario agar Marquez bisa mengunci gelar juara di Jepang:
1. Marquez juara, sementara Lorenzo tidak finish lebih dari posisi ketiga

BACA JUGA: Lihat Kekompakan di Dua Uji Coba

2. Marquez runner up, sementara Lorenzo tak boleh finish lebih dari posisi kelima.

3. Marquez posisi ketiga, sementara  Lorenzo tak lebih dari posisi kedelapan.

BACA JUGA: Angga/Ryan Harus Ubah Pola Latihan

4. Marquez posisi keempat, sementara Lorenzo tidak finish lebih dari posisi kesebelas dan Pedrosa gagal finish.

5. Marquez posisi kelima, sementara Lorenzo finish tak lebih dari urutan ke-13, sedangkan Pedrosa gagal finish.

6. Marquez posisi keenam, tapi Lorenzo tak boleh finish lebih dari urutan ke-14 dan Pedrosa gagal menyelesaikan balapan.

7. Marquez posisi ketujuh, Lorenzo tak lebih dari urutan ke-15 dan Pedrosa tak lebih dari posisi ketiga. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kebekuan Tito-Pep Berakhir


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler