Ini Tantangan Terberat PSM Makassar Setelah Libur 8 Hari

Senin, 26 September 2022 – 08:37 WIB
Pemain PSM Makassar saat menjalani latihan. Foto: Dok PSM Makassar

jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar memiliki jadwal padat di kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 seusai libur selama delapan hari.

Kali ini mereka harus melewati jam pertandingan yang sangat padat. Rata-rata skuat Juku Eja hanya memiliki waktu jeda yang sangat sedikit. 

BACA JUGA: Waspada Persis Solo, Pelatih PSM Makassar Akan Lakukan Ini

Padatnya jadwal pertandingan PSM Makassar tak terlepas dari jadwal laga tunda dengan Barito Putera. 

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares mengeluh dengan padatnya jadwal pertandingan anak asuhnya.

BACA JUGA: Gegara Kabar Bohong, Pemuda di Bekasi Nyaris Dikeroyok Massa, Ya Ampun

Menurutnya ini sangat aneh dan sangat merugikan timnya.

"Sangat aneh buat kami dan kejadian ini tidak ada ditemukan untuk klub lainnya," kata Bernardo Tavares, Minggu (25/9).

BACA JUGA: Bek Andalan Persib Bisa Merumput Lagi, Luis Milla Senang Bukan Main

PSM Makassar sempat meminta kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk merevisi jadwal itu.

Namun sayang permintaan PSM tidak dipenuhi oleh penyelenggara Liga tertinggi Tanah Air tersebut.

Sekadar PSM harus berhadapan dengan Persis Solo (29/9), kemudian Barito Putera (3/10) dan Tira Kabo (7/9). 

"Ini sungguh aneh dan ini merugikan tim kami. Saat ini hanya PSM yang belum menjalani pertandingan sampai sepuluh laga. Beda dengan tim lainnya," tambahnya. 

Kendati demikian, tim kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan akan berusaha keras agar bisa menjaga tren positif. 

"Kami akan tetap berjuang ekstra keras agar bisa meraih hasil terbaik dalam setiap pertandingan," bebernya.

BACA JUGA: Pernyataan Pelatih Timnas Curacao Seusai Dikalahkan Indonesia

Sekadar diketahui, PSM Makassar saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 dengan mengoleksi 21 poin. (mcr29/jpnn)



Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler