Ini Target Marc Marquez di MotoGP Indonesia 2024, Naik Podium?

Kamis, 26 September 2024 – 13:11 WIB
Pembalap Gresini Racing Marc Marquez saat podium. Foto: Gresini Racing

jpnn.com - Marc Marquez berbicara soal targetnya di MotoGP Indonesia 2024.

Pembalap Gresini Racing itu dalam kepercayaan diri tinggi menyambut MotoGP 2024 seri ke-15 tersebut.

BACA JUGA: Duo Marquez Antusias Menantikan Balapan MotoGP Indonesia, Federal Oil Berharap Ini

Marquez baru saja meraih tiga podium beruntun. Rider asal Spanyol itu menjadi kampiun MotoGP Aragon dan San Marino.

Kemudian, Juara Dunia enam kali itu duduk di peringkat ketiga di MotoGP Emilia Romagna, pekan lalu.

BACA JUGA: MotoGP Mandalika 2024: Momen Marc Marquez Menghapus Trauma?

Marquez pun kini berada di posisi keempat klasemen sementara MotoGP 2024 dengan koleksi 281 poin.

Eks pembalap Repsol Honda itu ingin memanfaatkan momentum tiga podium beruntun untuk merebut hasil terbaik di MotoGP Indonesia  2024.

BACA JUGA: MotoGP Mandalika 2024 Bisa Menjadi Pelampiasan Marc Marquez

Namun, tak muluk-muluk, Marquez menargetkan masuk empat besar pada balapan yang akan berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat tersebut.

"Sekarang saya menantikan MotoGP Indonesia. Kecepatan kami sudah cukup nyaman untuk finis di posisi keempat pada balapan kali ini," ucap Marquez dalam keterangannya.

Marquez sendiri sejatinya kurang bersahabat dengan Sirkuit Mandalika. Rider berusia 31 tahun itu belum sekali pun finis di MotoGP Indonesia.

The Baby Alien melewatkan balapan MotoGP Mandalika 2022 karena mengalami kecelakaan saat sesi pemanasan.

Adapun di musim lalu, Marquez selalu gagal finis, baik saat sesi sprint race maupun balapan utama di Sirkuit Mandalika.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler