Ini yang Dilakukan Gracia  JKT 48 Usai Terima Angpau Imlek

Sabtu, 17 Februari 2018 – 08:19 WIB
Member JKT 48, Shania Gracia. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Gracia JKT 48 juga ikut merayakan Imlek. Tak sekadar berkumpul keluarga besar, pemilik nama lengkap Shania Gracia ini juga punya keseruan lain.

Misalnya saja, dress up. Dia selalu memakai baju baru dengan nuansa merah. Agenda besarnya, ke rumah saudara untuk bersilaturahmi dan berburu angpau.

BACA JUGA: Diisukan Pacaran dengan David Noah, Ini Jawaban Nafa Urbach

’’Tak lupa mengucapkan gong xi fa cai dan angpau na lai,’’ ujarnya pada JawaPos lantas tertawa.

Gracia menambahkan, start pagi hari saat imlek dilakukan dengan gong kiong hie dulu ke orang tua.

BACA JUGA: Gracia Indri Ngotot Cerai, David NOAH: Tuhan Tidak Menghendaki Perceraian

Bagi Gracia, itu penting karena bisa mendapat angpau dari orang tua.

Setelah itu, Gracia mengunjungi rumah saudara untuk bersilaturahmi.

’’Seru sih, karena kalau ke rumah saudara banyak makanan, kue-kue dan pastinya angpau. Sekalian menjaga silaturahmi,’’ imbuhnya.

Selain itu, ada beberapa tradisi yang dilakukan saat imlek. Selain dipastikan memakai baju baru, Gracia meyakini potong rambut juga membawa berkah tersendiri. Katanya, potong rambut saat akan imlek bisa membuang sial.

’’Jadi kayak penampilannya baru, merayakannya juga baju baru bernuansa merah,’’ terangnya.

Untuk hidangan, tidak lupa tersedia mi. Bagi orang Tionghoa, mi adalah lambang kemakmuran, panjang umur, sampai kebahagiaan untuk memasuki tahun yang baru.

’’Biasanya, setelah nerima angpau, malemnya aku sama adik-adik ngitungin totalnya bareng-bareng. Terus kita tabung deh,’’ tandas Gracia. (dim/jpc/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler