Ini yang terjadi pada Ms V, jika Anda Berhenti Bercinta

Rabu, 03 Agustus 2016 – 22:30 WIB
Ilustrasi

jpnn.com - KESIBUKAN, pekerjaan dan banyak hal lainnya, terkadang membuat Anda terpaksa harus berhenti berhubungan seks. Namun tahukah Anda, hal ini juga bisa memengaruhi kondisi Ms V.

"Stimulasi Ms V membawa darah kaya nutrisi dan oksigen ke Ms V itu sendiri dan vulva, yang membantu menjaga jaringan lentur, elastis dan dilumasi. Jika Anda tidak berhubungan seks rutin dengan pasangan, maka penting menjaga Ms V bahagia dan sehat dengan masturbasi," kata peneliti, Tristan Weedmark, seperti dilansir laman Yourtango, Selasa (2/8).

BACA JUGA: Raisa-Sheila Majid Hipnotis Penonton Festival George Town Penang 2016

Berikut hal yang terjadi pada Ms V, jika Anda berhenti bercinta.

1. Tidak bisa lebih kencang, itu mitos!

BACA JUGA: Cameron Brown Pastikan Ikut Bersaing di Ironman 70.3 Bintan

Mengambil istirahat dari berhubungan badan tidak akan mengencangkan Ms V atau menyebabkan selaput dara muncul kembali.

"Jika rasanya seolah-olah Ms. V lebih ketat setelah Anda isitrahat dari seks, mungkin hal itu lebih terkait dengan ketegangan atau kurangnya kenyamanan atau gairah. Anda bisa mengambil waktu untuk menggunakan pelumas dan tunggu sampai tingkat gairah Anda tinggi sebelum bercinta," kata seksolog, Dr. Jess.

BACA JUGA: Mau Nikmati Singapura? Yuk Coba Hop on Hop Off Bus...

2. Membawa Anda lebih lama mencapai orgasme.

"Ketika klien saya mengambil waktu istirahat dari seks, mereka kadang-kadang mengalami sedikit keterlambatan mendapatkan ritme bercinta mereka kembali. Dalam kebanyakan kasus, hal ini berkaitan dengan ketakutan mereka'melepaskan'. Karena sebagian dari otak menutup selama respon orgasmik, kemauan untuk menyerah kepada sensasi seksual diperlukan untuk orgasme dalam kebanyakan kasus," kata Dr. Jess.

3. Perubahan respon seksual Anda.

Jika Anda mengambil istirahat dari berhubungan seks, Anda mungkin melihat perubahan sementara dalam respon seksual ketika melanjutkan kegiatan seksual.

4. Anda mungkin melihat perubahan gejala pra-menstruasi.

Jika Anda menjauhkan diri dari semua kegiatan yang berhubungan dengan jenis kelamin, termasuk masturbasi, Anda mungkin mengalami kram lebih dari biasanya saat datang bulan.

Orgasme memiliki efek paliatif pada tubuh dan bisa menghilangkan rasa sakit dan ketegangan.

5. Ms V akan menjadi kering.

Gairah seksual membantu Ms V basah. Kurangnya seks menyebabkan pelumasan berkurang juga, jadi pastikan bahwa melakukan pemanasan sebelum bercinta.(fny/chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Galactica di Event Kids Fashion Arcade


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler