jpnn.com, BANDUNG - Bandung masih menjadi primadona tujuan wisata. Di sana, terdapat berbagai macam tempat wisata yang sangat seru untuk dikunjungi bersama keluarga.
Letak geografis di dataran tinggi membuat Bandung memiliki keindahan alam yang menawan. Suasana yang sejuk dan asri, membuat penat di kepala hilang seketika.
BACA JUGA: Asyik! Sambut HUT ke-3, Orchid Forest Bandung Beri Promo Tiket Masuk Kepada Pengunjung
Nah, berikut adalah 4 tempat wisata Bandung yang cocok dikunjungi bersama keluarga, seperti yang sudah dirangkum GenPI.co dari berbagai sumber:
Orchid Forest Cikole
BACA JUGA: Buat Pasangan Muda, Pengin Abadikan Momen Terindah? Silakan Berkunjung di Orchid Forest Bandung
Tempat wisata ini berada di jalan Tangkuban Perahu KM 8, Desa Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
Konsep Orchid Forest ini merupakan wisata alam yang ingin memperkenalkan dan membudidayakan ratusan jenis bunga anggrek baik lokal maupun internasional.
BACA JUGA: Inilah 7 Alasan Orchid Forest Jadi Spot Wisata Bandung Terpopuler
Setelah puas menikmati keindahan bunga anggrek, pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai macam fasilitas yang sangat seru dan instagramable. Salah satu yang sangat menarik perhatian adalah wood bridge.
Wood bridge merupakan jembatan kayu sepanjang 125 meter yang menggantung di atas ketinggian sekitar 23 meter. Keindahan sesungguhnya dari Wood bridge ini akan terlihat menjelang petang, kerlap-kerlip lampu yang dipasang di jembatan membuatnya makin menawan.
Ranca Upas
Ranca Upas berada di Ciwidey, Bandung Selatan. Pengunjung bisa mendirikan tenda dan menikmati keindahan alam yang menawan.
Tempat ini berada di ketinggian 1.700 meter di atas permukaan laut. Hal itu membuat udara di sana sangat sejuk. Di Ranca Upas, pengunjung juga bisa memberi makan rusa. Pengunjung bisa membeli satu kantong wortel di pengelola yang dihargai Rp 10.000.
Dago Dream Park
Tempat wisata Bandung selanjutnya yang cocok dikunjungi bersama keluarga adalah Dago Dream Park. Lokasinya berada di Jalan Dago Giri Km. 2.2 Mekarwangi, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
Di sana, kamu bisa merasakan sensasi serunya terbang di atas karpet ala Aladdin. Selain itu, kamu juga bisa menikmati wahana lain seperti Love Seat, Pirates ship, Geared up, Sky Tree, Up House, Uncle’s Barn, dan Horse around.
Kawah Putih Kawah Putih adalah danau kawah vulkanik yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Tempat wisata ini berada di Jalan Raya Soreang, Ciwidey, Bandung. Air di danau Kawah Putih ini berwarna hijau muda. Warna airnya bisa berubah warna sesuai dengan kadar belerang, suhu, dan cuaca. Waktu terbaik untuk berkunjung di sana adalah sore hari menjelang matahari terbenam. Warna langit yang cantik dan danau yang menawan akan membuat liburanmu bersama keluarga menjadi tak terlupakan.(GenPi.co/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi