Inilah Alasan Ahok Ajak Istri Nonton Film Bid'ah Cinta

Sabtu, 18 Maret 2017 – 18:02 WIB
Ahok. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengikuti acara nonton bareng film Bid'ah‎ Cinta di TIM XXI, Jakarta, Sabtu (18/3).

Pria yang karib disapa Ahok itu memiliki alasan memilih menonton film yang disutradarai Nurman Hakim itu.

BACA JUGA: Si Cantik Bakal Bintangi Cheese in The Trap

"Mau mendukung film nasional," ‎kata Ahok.

Gubernur DKI Jakarta nonaktif itu berniat membuka bioskop di pasar. Dengan harga tiket yang murah bagi penonton.

BACA JUGA: Se7en Bakal Gabung Running Man 2017 Tur Asia

"Salah satu dukungannya dengan cara itu. Penonton makin banyak, produksi film nasional juga maju," ucap Ahok.

Dia mengatakan, film nasional tidak kalah bagus dengan film barat.

BACA JUGA: Dokter Belum Izinkan Jupe ke Jepang

"Kemarin ada film Warkop DKI Reborn, itu (jumlah penontonnya) mengalahkan semua film barat. Artinya ini udah bagus," ujar Ahok.

Acara nonton bareng itu dihadiri oleh para relawan. Ahok juga mengajak istrinya, Veronica Tan menonton film yang dibintangi Ayushita tersebut.

Pemain film Bid'ah Cinta juga hadir ‎dalam acara nonton bareng. Di antaranya adalah Dimas Aditya, yang berperan sebagai Kamal.

Film Bid'ah Cinta menceritakan hubungan antara dua orang yang terhalang restu keluarga.

Dua keluarga ini memiliki perbedaan pemahaman agama Islam. ‎Misalnya peringatan Maulid Nabi dan tahlilan. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... ‘Aduh Mama sampai Bingung Lihat Jupe’


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler