Inilah Calon Kuat Pengganti Indra Sjafri di Bali United

Rabu, 04 Januari 2017 – 16:06 WIB
Jaino Matos. Foto: Kaltimpost/jpg

jpnn.com - JPNN.com - Sinyal Jaino Matos untuk menukangi Bali United musim depan semakin berhembus kuat.

Mantan pelatih Persiba Balikpapan ini mengatakan sudah mengetahui namanya disebut-sebut sebagai pengganti Indra Sjafri yang hampir pasti menukangi Timnas U-22 di SEA Games 2017 mendatang.

BACA JUGA: Indra Sjafri Bakal Hengkang dari Bali United

“Saya beberapa hari lalu baca melalui media di Bali tentang sinyal saya yang akan merapat ke Bali United. Mungkin itu opini suporter atau apa. Saya tidak tahu juga,” jelasnya Jaino Matos seperti diberitakan Jawa Pos hari ini.

Ditanya sekali mengenai hal tersebut, Jaino kembali memberi sinyal yang cukup aneh. Bukannya menjawab pertanyaan, dia justru mengatakan jika Bali United adalah tim yang bagus dan memiliki visi serta misi yang jelas di sepakbola Indonesia.

BACA JUGA: Indra Sjafri Sudah Bertemu dengan Ketua PSSI, Hasilnya?

“Bali United memiliki visi dan misi yang jelas, pemain yang berkualitas, dan di Pulau Bali banyak fasilitas yang mendukung untuk membangun tim yang solid,” ucap pelatih kelahiran Brasil, 27 Oktober 1979 tersebut.

Pelatih yang tidak diperpanjang kontraknya bersama Persiba Balikpapan ini menambahkan, semua keputusan akan ditentukan setelah Kongres PSSI Minggu mendatang (8/1) di Bandung.

BACA JUGA: Dibuang Persib, Gelandang Ini Jadi Incaran Bali United

Dari ucapan Jaino, rasanya ada kemiripan dengan penunjukkan pelatih timnas yang baru pada saat kongres dan kandadit utamanya memang Indra Sjafri, Manajer Bali United.

“Saya hanya bisa komentar saja. sejauh ini, saya komunikasi dengan beberapa klub dan setelah kongres PSSI. We will see soon bro. Seru kalau sampai terjadi (menjadi Pelatih Bali United, red),” terang Jaino.

Jaino justru berbalik bertannya kapan Bali United akan melakukan latihan perdana. Ditanya lagi mengapa bertannya hal tersebut dan apakah siap melatih Bali United, Jaino tidak bisa berkata apa-apa.

“Saya tidak bisa menjawab ya atau tidak. Saya merasa hari Senin (9/1) sudah ada keputusan,” terang Jaino.

Keputusan apa? Jaino hanya mengatakan jika itu adalah keputusan pribadi.

Sementara itu, CEO Bali United Yabes Tanuri yang dikonfirmasi terpisah kemarin mengatakan jika belum bisa memberikan keputusan apapun terkait pelatih Bali United.

Sebab, keputusan terkait penunjukan Indra Sjafri sebagai pelatih timnas akan ditentukan di kongres PSSI. Yabes juga mengatakan jika Bali United belum menerima surat resmi dari PSSI terkait penunjukkan Indra Sjafri sebagai pelatih timnas.

“Belum ada surat dari PSSI sampai saat ini. Kalau masalah pelatih, nanti setelah kongres baru bisa ditentukan,” ungkapnya.

Lanjut Yabes, dia membenarkan jika sudah ada beberapa kandidat pelatih baru Bali United. Ditanya siapa pelatih tersebut, dia belum bisa memberikan jawaban.

“Banyak pelatihnya. Susah menyebutkan satu-satu. Ada pelatih asing dan pelatih lokal juga ada,” ucapnya.

Apakah Jaino termasuk di dalamnya? Yabes justru menyangkal dan tidak mengetahui siapa itu Jaino Matos. Dia justru mengatakan jika Jaino masih terikat kontrak dengan Persiba Balikpapan.

“Jaino siapa ya? Bukannya dia masih terikat kontrak di Persiba? Yang jelas banyak banget. Bukan banyak banget ya, tapi berapanya lupa. Ga bisa saya sebutkan satu-satu,” jelasnya. (lit/aim)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler