Inilah Daftar PTN Terbaik di Indonesia

Senin, 01 Februari 2016 – 07:33 WIB

jpnn.com - JAKARTA – Universitas Indonesia (UI) menduduki peringkat terbaik perguruan tinggi negeri di tanah air. Berdasarkan lansiran pemeringkatan kampus-kampus sejagad versi Webometrics, kampus dengan jaket almamater warna kuning itu menempati urutan teratas di Indonesia. 

Jika ditarik di level dunia, posisi UI ada di tangga 758. Dari data yang sama, posisi UI disusul oleh Institut Teknologi Bandung (ITB/urutan 796 dunia), Universitas Gadjah Mada (UGM/802), Universitas Diponegoro (Undip/1.442), dan Universitas Riau (Unri/1.502). Kemudian ada Universitas Brawijaya (Unibraw/1.526), Institut Pertanian Bogor (IPB/1.538), dan Universitas Padjadjaran (Unpad/1.711).

BACA JUGA: Jumlah Guru Pendidikan Agama Islam Masih Kurang Banyak

Sementara itu kampus terbaik di planet ini menurut Webometrics dipegang oleh Harvard University. Kemudian disusul Stanford University, Massachusetts Institute of Technology, University of California Berkeley, Cornell University, dan University of Michigan.

Rektor UI Muhammad Anis mengatakan, jika dilihat dari lingkup Asia Tenggara, kampus yang dia pimpin berada di urutan ke-13. "Pencapaian UI sebagai kampus terbaik di Indonesia bukan hanya milik UI. Tapi, untuk seluruh teman-teman kampus di negeri ini," katanya kemarin. 

BACA JUGA: Noda Dunia Pendidikan: Sekelompok Siswa Bertindak Brutal

Dia mengatakan salah satu aspek pendongkrak poin kampusnya adalah optimalisasi website UI. Aspek lain yang menjadi penilaian Webometrics adalah publikasi ilmiah di level nasional maupun internasional. 

Anis lantas membeber cara lain untuk mendongkrak nilai Webometrics, yaitu rekaman akses jurnal di search engine Google. Akses itu terkait dengan jumlah eksternal link unik. 

BACA JUGA: FH2KI: Pendidikan Akan Gagal Tanpa Honorer K2

Kemudian juga akses terhadap dokumen-dokumen karya ilmiah dalam.berbagai format. Anis berharap capaian ini menjadi pelecut semangat sehingga bisa meningkatkan nilai UI di Webometrics.

Dirjen Sumber Daya Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Kemenristek Ali Ghufron Mukti mengapresiasi hasil yang diraih UI. "Selama ini yang balap-balapan itu kalau tidak UI, ITB, ya UGM. Tiga kampus ini aja," kata guru besar UGM itu kemarin. 

Dia berharap kampus-kampus lain, termasuk UI sendiri, semakin kencang membuat karya ilmiah. Mantan Wakil Menteri Kesehatan itu menambahkan, masalah karya ilmiah yang diterbitkan menjadi PR

Kemenristekdikti yang belum terpecahkan. Dia menginginkan karya ilmiah yang dipublikasi semakin banyak. "Sehingga kampus juga berkontribusi terhadap masyarakat," katanya.

Lansiran data dari Webometrics menurut Ghufron momentumnya pas dengan dimulainya masa seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNM PTN) 2016. 

Dia berharap calon mahasiswa bisa selektif dalam memilih kampus untuk studinya. Ghufron menuturkan jangan sampai calon mahasiswa salah pilih kampus akibat ikut-ikutan teman yang lainnya. (wan/ttg)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... 9 Kota yang Paling Oke untuk Belajar di Asia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler