Inilah Penyebab Tawuran 2 Kelompok Remaja di Kemayoran, Ya Ampun

Kamis, 20 Mei 2021 – 19:50 WIB
Konferensi pers kasus tawuran remaja, bertempat di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Kamis (20/5). Foto: Dokumentasi Polres Metro Jakarta Pusat

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Polisi menangkap delapan pelaku tawuran yang menewaskan ML, 34, di Jalan Utan Panjang III, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Kedelapan pelaku tersebut, yakni, PR, 15, MF, 17, ADL, 15, MD, 15, ABS, 24, ZFG, 22, JML, 18, dan ISK, 18.

BACA JUGA: Lima Pasangan Bukan Muhrim Digerebek di Kamar Indekos, Lihat Foto Ceweknya Lagi...

Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Setyo Koes Heriyanto mengatakan bahwa penyebab tawuran terjadi karena hal sepele.

"Tawuran ini hanya karena hal yang sepele ya, budaya premanisme sudah menjangkiti remaja kita. Merasa sudah paling kuat, merasa sudah paling hebat, mengadu. Adu kekuatan menantang kelompok remaja lain untuk menunjukkan supremasinya," kata Setyo di Jakarta, Kamis (20/5).

BACA JUGA: ASN Kemenhub Ini Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Hotel, Teman Wanitanya Bilang Begini

Adapun tawuran tersebut terjadi antara kelompok remaja Utan Panjang dengan Harapan Mulia.

"Jadi remaja Harapan Mulia menantang tawuran remaja Utan Panjang melalui Instagram. Kemudian disepakati tempatnya. Kejadian tersebut yang mengakibatkan fatal," ujar Setyo.

BACA JUGA: Tawuran Saat Malam Takbiran, Satu Orang Remaja Tewas

Polisi yang mendapat laporan tawuran tersebut langsung melakukan penyelidikan dengan memeriksa sejumlah CCTV yang merekam kejadian itu.

"Kurang dari 1x24 jam para tersangka sebanyak delapan tersangka sudah kami amankan," ujar Setyo.

Sebelumnya, tawuran antarkelompok remaja itu terjadi di Jalan Utan Panjang III, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Rabu (19/5) pukul 03.00 WIB. 

BACA JUGA: Pria Bertato Itu Gemetaran dan Menangis Saat Diinterogasi Polisi, Tuh Lihat

Akibat tawuran tersebut, ML tewas karena mengalami luka robek di bagian perut sebelah kiri. Korban sempat dilarikan ke RSUD Tarakan, tetapi nyawanya tidak tertolong karena kehabisan darah. (cr1/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler