Inilah Rahasia Praveen/Debby Tumbangkan Unggulan Kelima

Kamis, 13 Agustus 2015 – 16:00 WIB
pbsi

jpnn.com - JAKARTA – Kemenangan Praveen Jordan/Debby Susanto atas Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen memberikan banyak catatan positif. Salah satunya ialah membawa Praveen/Debby ke perempat final.

Selain itu, kemenangan tersebut juga membuat Praveen/Debby mematahkan kutukan atas Nielsen/Pedersen. Inilah  kali pertama Praveen/Debby menekuk wakil Denmark itu dalam tujuh pertemuan.

BACA JUGA: Inggris Raya Pilih Glasgow Jadi Tuan Rumah Piala Davis

“Kunci kemenangan kami adalah banyak komunikasi dan lebih tenang. Pada saat terkejar dari 19-14 jadi 19-19, kami tidak merasa down, tidak patah semangat. Melainkan lebih fokus dan tetap tidak mau kalah,” jelas di laman PP PBSI, Kamis (13/8).

 “Kami senang sekali bisa menang, apalagi momennya di kejuaraan dunia dan saat kami menjadi tuan rumah. Kami juga belum pernah menang dari enam kali pertemuan,” tambah Debby.

BACA JUGA: Mourinho Didesak Minta Maaf Pada Bu Dokter Eva

Praveen/Debby akan ditantang Zhang Nan/Zhao Yunlei pada babak perempat final. Praveen/Debby yang sudah empat kali bertemu Duo Z namun belum pernah memetik kemenangan. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Diisukan Kembali ke Milan, Ibra Bilang Bahagia di PSG

BACA ARTIKEL LAINNYA... Llorente sepakat dengan Sevilla, Tinggal Tunggu Keputusan Juventus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler