Inilah Senator 2014-2019 dari NTT

Senin, 05 Mei 2014 – 07:50 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Empat nama calon anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) dari Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dipastikan lolos ke Senayan, setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengesahkan hasil rekapitulasi suara pemilu legislatif tingkat nasional DPD RI untuk daerah pemilihan NTT.

"Dengan ini untuk dapil DPD Nusa Tenggara Timur kita tetapkan," ujar Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU), Ferry Kurnia Rizkiyansyah, saat memimpin sidang rapat pleno rekapitulasi pemilu legislatif nasional di Gedung KPU, Jakarta, Senin (5/5) dini hari.

BACA JUGA: DKPP Segera Sidangkan Kasus Aceh Barat Daya

Keempat nama tersebut masing-masing Ibrahim Agustinus Medah. Calon DPD nomor urut 15 ini diketahui meraih suara terbanyak hingga 382.221 suara. Kemudian calon nomur urut 1, Abraham Liyanto yang meraih 177.119 suara.

Di urutan berikutnya terdapat calon nomor urut 2, Adrianus Garu. Ia dipastikan lolos setelah mengantongi 140.502 suara dan calon nomor urut 36, Syafrudin Atasoge menjadi orang keempat peraih suara terbanyak dengan perolehan 103.876 suara.

BACA JUGA: Dukung Prabowo, karena Lebih Tegas Dibanding Jokowi

Keempat nama berhasil mengungguli 37 calon lainnya yang berlaga pada pemungutan suara pemilu legislatif 9 April lalu.

"Surat suara sah calon DPD mencapai 2.248.917 suara. Yang tidak sah mencapai 223.044 suara," ujar Komisioner KPU NTT, Maryati Adoe, membacakan hasil rekapitulasi sebelum disahkan dalam rapat pleno KPU RI.(gir/jpnn)

BACA JUGA: Pertanyakan Bawaslu Tolak Rekomendasikan PSU di Berau

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kembali ke Senayan, Michael Bangun Papua Barat Lebih Baik


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler