Initial Ways Buat Lagu Baru Tentang FWB

Selasa, 16 Januari 2024 – 07:17 WIB
Initial Ways, band pop rock asal Bandung. Foto: Dok. Irama Records

jpnn.com, JAKARTA - Band pop rock asal Bandung, Initial Ways bersiap merilis lagu terbaru yang berjudul 'At The Midnight'.

Lagu tersebut menjadi karya ketiga dari grup beranggotakan Dynan Fauzan (gitar), Hafidzan Naufan (gitar), Rayhan Rimosan (bas), dan Arvanzach (drum) itu.

BACA JUGA: Lunadira Rilis Lagu untuk Melupakan Rasa Patah Hati

Initial Ways sebelumnya telah melepas lagu Whatever You Do yang jadi soundtrack serial Cinta Dua Masa, lalu single Favorite Photograph pada 8 akhir tahun lalu.

Dalam lagu Whatever You Do, Initial Ways mendeskripsikan cinta yang tanpa syarat kepada seseorang meskipun banyak terjadi konflik.

BACA JUGA: Ledi Ungkap Rencana Garap Mini Album di 2024

Sementara itu, Favorite Photograph bercerita mengenai kehilangan, satu-satunya hal yang dimiliki hanyalah sebuah foto untuk membuat tetap terasa dekat.

Pada lagu terbaru yakni At The Midnight, Initial Ways berkisah tentang pria dan wanita yang memiliki hubungan asmara tanpa komitmen yang jelas alias friends with benefits (FWB).

BACA JUGA: Faye Webster Umumkan Jadwal Peluncuran Album Baru

Tema lagu tersebut berdasarkan kisah nyata yang melibatkan salah satu rekan Initial Ways.

Saat itu, Dynan dan Rayhan terinspirasi untuk menulis lagu yang menceritakan pengalaman teman tersebut yang kemudian komposisi disempurnakan oleh Arvanzach dan Hafidzan.

Lirik At The Midnight menggambarkan pertemuan romantis singkat namun penuh gairah yang terjadi di malam hari.

Tema At The Midnight ini cocok dengan gaya musik Initial Ways yakni beat yang ceria dengan lirik penuh romansa.

Secara musikal, single yang diproduseri oleh band yang berdiri pada September 2022 itu punya nuansa tahun 90an dengan alunan melodi gitar di sela ketukan drum.

Alur At The Midnight terasa menawan serta mengundang untuk bertepuk tangan sambil bernyanyi.

Single terbaru Initial Ways yakni At The Midnight akan dirilis oleh Irama Records pada 9 Februari 2024 di seluruh platform musik digital. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler