jpnn.com, JAKARTA - PT Aviasi Pariwisata Indonesia (InJourney) menggenjot pembangunan infrastruktur di kawasan Danau Toba, dalam menyambut event F1H2O Power Boat, yang digelar pada 24-26 Februari 2023.
Event F1 Power Boat sebelumnya dilaksanakan di 39 negara, dan Indonesia menjadi negara ke-40 yang menggelar kegiatan tersebut.
BACA JUGA: Gelar New Yearâs Eve Concert at Labuan Bajo, Injourney Bakal Gairahkan Kunjungan Wisatawan
Direktur Marketing InJourney Maya Watono menargetkan jumlah pengunjung event F1H2O Power Boat bisa mencapai 25 ribu orang.
“Total pengunjung, termasuk race dan kru (ditargetkan) 20.000 orang sampai dengan 25.000 orang,” kata Maya di Sarinah, Jakarta, Senin (5/12).
BACA JUGA: Mudahkan Layanan Publik, Ganjar Pranowo Dapat Penghargaan dari KemenpanRB
Oleh karena itu, pihaknya terus mendorong pengembangan infrastruktur di kawasan tersebut, untuk mencapai target pengunjung.
InJourney juga berkordinasi untuk persiapan Bandara Silangit yang mempu menjangkau kawasan event dengan estimasi jarak tempuh 30 menit.
BACA JUGA: Infrastruktur yang Digagas Jokowi Mendorong Kemajuan di Banyak Sektor
Selain itu, InJourney akan menyediakan 1.300 kamar dan membuat kawasan glamping dan homestay.
“Memang infrastruktur sangat dibutuhkan untuk para turis. Ini lebih dari sekedar event, tapi membuat infrastruktur di mana tujuan akhirnya adalah pemerataan ekonomi. Kami juga mempersiapkan infrastruktur untuk menuju ke area event dan akan memperbaikinya. Kami juga akan mengembangkan kawasan untuk water sport,” terang Maya.
Sementara, Direktur Utama InJourney Dony Oskaria mengatakan, untuk mendukung pariwisata, pihaknya memastikan infrastruktur dan akomodasi, termasuk pembangunan Hotel Grand Ina Parapat, menjadi hotel bingtang lima.
“Kami juga membangun glamping di Danau Toba dan akan bangun lokasi atrasksi, water sport. Dengan pengembangan destinasi, dan event-event di Danau Toba, diharapkan menjadi daya tarik pariwisata kedepannya,” harap Dony.
Lalu bagaimana untuk kesiapan bandara Silangit dalam mendukung event F1 Power Boat?
Terkait kesiapan bandara, Dony memastikan sudah dikordinasikan dengan maksimal.(chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Yessy Artada